BeritaHits.id - Nominal gaji yang diperoleh seorang wanita setelah bekerja dua bulan, mendadak viral di media sosial TikTok. Betapa tidak, publik dibuat terkejut dengan nominalnya yang dinilai cukup kecil.
Informasi tersebut dibagikan dalam bentuk video oleh akun jejaring sosial TikTok @viralbangett.
Siapa sangka, video yang diunggah pada 12 Januari 2022 itu telah ditonton sebanyak lebih dari 500 ribu kali dan disukai oleh hampir 30 ribu pengguna TikTok.
"Semangat pejuang pendidikan," tulis si pengunggah video, seperti dikutip oleh Beritahits.id, Kamis (13/01/2022).
Baca Juga: Bupati Abdul Gafur Mas'ud Terjaring OTT KPK, Warganet Banyak yang Senang: Bahagia Banget
Pada video tersebut, terlihat seorang wanita berseragam batik sedang bersiap pergi. Wanita itu tampak menyiapkan sepeda motor yang diparkir di depan rumah.
Berdasarkan keterangan yang ditulis oleh si wanita melalui video, saat itu, dia berniat pergi ke sekolah untuk mengambil gaji selama 2 bulan. Rupanya, wanita itu berprofesi sebagai guru honorer.
"Hari ini mau ke sekolah mengambil gaji 2 bulan. Mau lihat gaji guru honorer negeri? Dengan jam kerja 2 hari dalam seminggu. Ini dia gaji dua bulan."
Wanita itu kemudian menunjukkan kertas bertuliskan gaji yang dia dapat.
Dengan jam kerja 2 hari dalam seminggu, untuk kurun waktu dua bulan, wanita itu mendapatkan gaji sebesar Rp 410 ribu.
Komentar warganet
Tak butuh waktu lama, video itu langsung meraup banyak reaksi dari warganet. Tidak heran, jumlah komentar yang masuk mencapai lebih dari 1000.
"Ayah dulu cuma Rp 300 ribu sebulan dan akhirnya berhenti sekarang jualan martabak. Dan kalau dihitung omset Rp 4 juta sebulan, lumayan," kata @anggi anggraeny.
"Real pahlawan tanpa tanda jasa," komentar @fajar0494.
"Kuli bangunan saja sehari Rp 150 ribu lho, ini murah banget," tulis @Mnf.
"Dua hari seminggu, sebulan cuma 8 kali? Banyak waktu luang itu, Mbak, jadikan guru sebagai sampingan aja. Yang utama usaha misal," imbuh @Magadir.
"Jadi guru honorer itu pilihan, jadi enggak boleh mengeluh, semangat," sahut @Mazayadzakiraaftani.
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Suap Rp60 Miliar ke Ketua PN Jaksel, Pakar: Ini Ironi di Tengah Perjuangan Kenaikan Gaji Hakim
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak