Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Sekar Anindyah Lamase
Jum'at, 14 Januari 2022 | 10:19 WIB
Ilustrasi rest area. (Shutterstock)

"Lanjut aku melewati jalan yang bagus sekali," ujarnya bercanda.

Pegawai itu pun akhirnya sampai di tempat parkir untuk pegawai rest area. Tempat parkir itu pun berada di luar ruangan tanpa atap.

Lantainya pun masih tanah dan sewaktu-waktu dapat becek karena hujan.

Perjalanannya tak sampai di situ saja, pegawai itu harus berjalan kaki dari parkiran menuju rest area dengan akses jalan yang lagi-lagi berupa tanah basah becek karena hujan.

Baca Juga: Hadfana Firdaus, Pelaku Tendang Sesajen Semeru Tertangkap di Bantul

Jadi Sorotan Warganet

Perjuangan perjalanan pegawai rest area untuk bekerja tersebut lantas menjadi sorotan warganet.

Mereka akhirnya dapat mengetahui jalan yang dilewati para pegawai rest area. Akan tetapi, warganet juga merasa sedih melihat akses rute menyedihkan yang harus dilewati pegawai itu.

Video tersebut berhasil ditonton hingga lebih dari 1,2 juta kali dan warganet pun beramai-ramai meninggalkan tanggapan mereka di kolom komentar.

"Ya Allah gue stress banget lihatnya bang. Semangat ya bang. Semoga bisa beli mobil biar masuknya nanti depan jalan tol. Aamiin," tulis warganet.

Baca Juga: Viral Cowok Pamer Aksi Hendak Merebut Istri Orang, Tingkahnya Malah Bikin Warganet Ngakak

"Bayangin pulang malemnya gimana? Siang aja ngeri dibegal, dicegat kawanan tarzan," komentar warganet.

Load More