BeritaHits.id - Sepasang pengantin baru terekam melempar bunga saat melakukan photoshoot bersama bridesmaid mereka jadi sorotan warganet. Pasalnya, salah satu bridesmaid tidak mau menerima lemparan bunga dengan alasan yang buat warganet kaget.
Video itu diunggah oleh akun @ima.zain di jejaring media sosial TikTok pada Selasa 18 Januari 2022 dan mencuri perhatian warganet.
Rekaman video memperlihatkan sejoli terlihat apik dan serasi memakai pakaian pengantin berwarna merah marun di depan sebuah gedung yang tampak megah.
Baca Juga: Warganet Ini Pamer Makan Lele Goreng, Pas Dizoom Publik Mendadak Iba: Kasihan Masih Balita
Kedua sosok laki-laki perempuan itu membelakangi beberapa perempuan yang menjadi bridesmaid mereka. Para bridesmaid itu pun tampak sangat anggun dan cantik memakai gaun serba putih.
Mereka diduga sedang melakukan pemotretan bersama untuk mengabadikan momen bahagia sejoli tersebut. Tiba-tiba saja kedua mempelai melemparkan bunga ke belakang dan seharusnya diterima salah satu bridesmaid.
Saat bucket bunga terlempar dan datang ke salah satu perempuan di sana, temannya itu malah tidak mau mengambil dengan kedua tangannya.
Saking tak mau mendapatkan lemparan bunga tersebut, bahkan badan wanita itu pun langsung terdorong ke belakang menghindarinya. Para orang yang berada di sana pun tampak tertawa bingung dengan salah satu kelakuan temannya itu.
Menolak Nikah
Baca Juga: Viral Kampung Mati di Bekasi, Ketua RT: Gak Benar Itu, Bohong dan Salah Kaprah
Usut punya usut, dia memiliki alasan tersendiri di balik penolakan bucket itu yang digadang-gadang bisa menjadi orang berikutnya yang menikah apabila mengambil bunga tersebut.
Si perempuan itu ternyata tidak mau mengambil lemparan bunga sebab tidak mau menikah. Dia pun mengucapkan alasan tersebut dengan sangat lantang.
"Tidak mau tangkap! Nanti jadi menikah," ungkapnya dengan bahas Melayu sambil berjalan menjauhi mempelai pengantin dan para bridesmaid seperti dikutip Beritahits.id, Kamis (20/01/2022).
Para orang di sana pun sontak tertawa mendengar pernyataan salah satu teman wanitanya itu.
Tanggapan Warganet
Rekaman video yang diduga berasal dari kreator asal Malaysia ini sontak menjadi viral dan telah ditonton hingga lebih dari 2,8 juta kali saat berita ini disusun.
Warganet yang kaget dengan pernyataan sang wanita itu, lantas bertanya-tanya siapa penyebab trauma perempuan tersebut hingga tidak mau menikah.
"Siapa yang bikin dia trauma sampai enggak mau nikah hei tanggung jawab," komentar warganet.
"Siapa yang buat dia kecewa?" tulis salah satu warganet dengan emoji menangis.
"Masih trauma sama masa lalu mungkin," tukas warganet lain.
"Hahaha menolak nikah," imbuh yang lain.
"Siapa yang buat kakak ini trauma woi beri tahu orangnya sini," kata warganet lain.
"Siapa yang bikin trauma gini ngakak banget tapi kasihan," tambah lainnya.
Berita Terkait
-
Sadbor sebagai Duta Anti Judi Online: Paradoks Makna Pemberian Gelar
-
Apa Itu Tarian Haka? Viral Dibawakan Hana Rawhiti di Parlemen NZ
-
Rekam Jejak Hana Rawhiti, Politisi Muda Curi Perhatian Usai Menari Haka di Parlemen NZ
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Pacari Richelle Skornicki, Aliando Syarif Sempat Mengaku Capek Hidup Sendiri
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak