Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Sekar Anindyah Lamase
Minggu, 23 Januari 2022 | 12:39 WIB
Potongan video curahan hati seorang gadis katahuan berbohong oleh sang ayah. (TikTok/giftakiyow)

BeritaHits.id - Seorang perempuan curhat memiliki seorang ayah yang protektif malah berujung dapat ceramah dari warganet. Pasalnya, sang gadis berbohong sedang di sekolah, padahal kenyataannya dia sedang menongkrong dengan teman laki-lakinya. Sementara itu, ayahnya telah menunggu anak perempuan itu di depan sekolah.

Curhatan itu diceritakannya melalui video yang diunggahnya melalui akun @giftakiyowo di jejaring media sosial TikTok pada Sabtu 22 Januari 2022.

Berbohong Zoom di Sekolah saat Malam Hari

Perempuan itu mengaku sedang mengikuti bimbingan belajar alias les pada malam hari. Les itu dilaksanakan secara daring, namun dia tak melakukannya di rumah melainkan di kafe bersama teman laki-lakinya.

Baca Juga: Aksi Wanita saat Ujian SIM C Bikin Ngakak, Warganet: Sekalian Latihan Naik Kuda

"Lagi les sambil nongkrong gabut di rumah," tulis perempuan itu di video seperti dikutip Beritahits.id, Minggu (23/01/2022).

Rekaman video memperlihatkan laptop yang menyala menampilkan aplikasi Zoom dan terlihat beberapa orang di sana yang ikut dalam les online tersebut. Lalu, kamera menyorot tiga orang teman laki-laki di sekitar perempuan yang ikut menemaninya di tempat tongkrongan tersebut.

Video kemudian menunjukkan ada panggilan tak terjawab dari sang ayah. Anak perempuan itu berbohong dan menjawab sedang melakukan video call zoom di sekolah usai mengurus raport pada malam hari itu.

Sang ayah pun mengirimkan pesan suara yang berisi ajakan untuk pulang dan melakukan video call zoom di mobil menggunakan smartphonenya.

"Sudah malam ya, enggak baik malam-malam di sekolah. Ayo pulang dijemput bapak," ajak ayahnya ke anak perempuannya melalui pesan suara.

Baca Juga: Cewek Kaget Didatangi Bocil 'Gombal' Sampai Salah Tingkah, 'Pakai Masker Biar Nggak Malu'

Gadis itu langsung panik dan spontan berkata sang ayah untuk tidak berlebihan sebab dirinya bersama teman-teman yang lain.

Ketahuan Berbohong

Perasaan yang sangat kuat sebagai sosok ayah itu pun keluar, pria paruh baya itu menebak anaknya sedang berbohong dan tidak berada di lingkungan sekolah.

Tak lama kemudian, ayahnya mengirimkan pesan chat yang mengatakan dia menunggu di depan sekolah hingga video call zoom sang anak selesai. Anak perempuan itu sontak panik mengetahui hal tersebut.

"Lah cepet banget kok sudah di depan gerbang sekolah aja sih," tulisnya di akhir video.

Dia pun mengaku kurang strategi dalam berbohong dan keluar bersama temannya sehingga dapat ketahuan berbohong oleh ayahnya.

Tanggapan Warganet

Video yang telah ditonton hingga lebih dari 812 ribu kali saat berita ini disusun langsung menjadi bahan perbincangan. Curhatan itu ditanggapi dengan serius oleh warganet.

Gadis itu pun malah berujung mendapatkan banyak ceramah dari warganet. Mereka mengatakan dia merupakan gadis beruntung yang mendapatkan perhatian yang begitu besar dari sosok ayah. Sehingga perilaku bohong yang dilakukan gadis itu seharusnya tidak dilaksanakan dari awal.

"Saran selama masih jadi anak sekolah lebih baik nurut aja sama ortu, enggak perlu bohong-bohong, percaya deh nanti sudah masuk usia 20-an pasti kerasa manfaatnya," tulis salah satu warganet.

"Sekedar mengingatkan mbak, segedenya apapun kita, ortu tetap menggagap kita anak kecil yang harus tau kabar anaknya hargai ortu sebelum semua hilang," komentar warganet.

"Beruntung, kamu akan menyesal nanti kalau sudah dewasa," tukas warganet lain.

"Pengen punya ayah gitu, beruntung banget kamu, jaga baik baik bapaknya ya!" timpal yang lain.

"Dek, saya sudah 33 taun. Bapak meninggal 4 tahun lalu. Dijaga baik-baik ya bapakmu. Dari dengar suaranya aja keliatan baik banget. Jadi kangen bapak saya," imbuh warganet lain.

"Tolong bapaknya sabar banget. Kamu beruntung dapat bapak yang masih perhatian. Jangan sampai menyesal di kemudian hari," tambah lainnya.

Load More