Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Sekar Anindyah Lamase
Selasa, 22 Februari 2022 | 15:55 WIB
Rosalia Lopez Martinez yang belum bertemu dengan putranya selama 16 tahun. (Dailystar.co.uk)

BeritaHits.id - Pasutri Yasir Macias dan Rosalia asal Meksiko ini akhirnya menemukan anak mereka yang pernah diculik oleh seorang perawat gadungan.

Kasus penculikan yang pernah terjadi 10 tahun lalu itu dapat ditemukan menggunakan analisis pengenalan wajah berteknologi tinggi.

Lalu bagaimana kejadiannya? Berikut kisah haru tersebut.

Diculik Usai Dilahirkan

Baca Juga: Beredar Video Jamaah Terlihat Seperti Sedang Salat Tapi Gerakannya Beda, Tuai Perdebatan Warganet

Dilansir dari laman Dailystar.co.uk, pasutri itu terakhir melihat anak laki-laki mereka ketika dia baru saja lahir pada 15 Desember 2005.

Yasir, Rosalia dan Salvador sesaat sebelum tragedi penculikan di Jalisco, Meksiko pada tahun 2005. (Dailystar.co.uk)
Yasir, Rosalia dan Salvador sesaat sebelum tragedi penculikan di Jalisco, Meksiko pada tahun 2005. (Dailystar.co.uk)

Lalu, seorang wanita yang berpura-pura atau menyamar sebagai salah satu perawat di Rumah Sakit Umum IMSS di Guadalajara datang meminta anak mereka.

Perawat gadungan itu mengaku hendak membawa putra pasutri tersebut perlu disusui karena jam berkunjung telah berakhir.

Tak disangka, anak laki-laki itu malah dibawa si perawat gadungan meninggalkan rumah sakit tersebut.

Kini, setelah 16 tahun lamanya berpisah, pasangan suami istri tersebut dapat bertemu kembali dengan buah hati mereka, Salvador.

Baca Juga: Bikin Jantungan, Viral Video Detik-detik Penyelamatan Balita yang Hampir Ditabrak Truk, Diduga Akibat Ortu Lalai

Analisis Wajah Tingkat Tinggi

Load More