BeritaHits.id - Kehadiran bayi merupakan sebuah berkah yang diberikan, dimanapun insan kecil itu dilahirkan.
Baru-baru ini, sebuah unggahan di laman jejaring media sosial Facebook menjadi viral usai membagikan pengalaman seorang ibu yang melahirkan di dalam mobil.
Meminta Bantuan Pemotor
Wanita asal Malaysia tersebut berada di mobil yang dikendarai sang suami dalam perjalanan menuju ke lokasi rumah sakit.
Baca Juga: Menyamar Jadi Dokter, Seorang Pria 67 Tahun Ditahan Polisi Usai Nikahi dan Tipu 18 Wanita
Sang suami melarikan wanita itu ke rumah sakit ketika dirasa telah waktunya si buah hati lahir.
Dalam perjalanannya itu, sang suami berhenti sebentar dan mendekati seorang yang mengendarai sepeda motor di pinggir jalan.
Si pengendara motor diminta untuk membantu mengosongkan jalan di depannya agar lekas sampai di rumah sakit.
Mulanya, si pemotor yang membuka jalan untuk mobil pasutri tersebut.
Dapat Bantuan dari Polisi
Beruntungnya, saat berhenti di lampu lalu lintas, si pemotor meminta bantuan mobil polisi yang sedang berpatroli di wilayah sekitar.
"Sambil menunggu lampu berubah menjadi hijau, seorang pemotor mendekati kami meminta bantuan untuk membuka jalan bagi pengemudi mobil Myvi karena istrinya sedang melahirkan," kata Kopral Muhamad Subri Ahmad, salah satu polisi di mobil patroli tersebut.
Mobil polisi pun lantas dengan sigap menyalakan sirene dan membuka jalan bagi pengemudi Myvi tanpa hambatan apa pun.
Sesaat itulah, si pemotor mengabadikan momen polisi yang melaju kencang mengawal mobil Myvi yang ikut berlalu dengan cepat sampai ke Rumah Sakit Pusrawi, Kota Damansara, Malaysia.
Sudah Melahirkan di Dalam Mobil
Dalam postingan tersebut, dapat diketahui bahwa wanita itu sebenarnya sudah melahirkan bayi di dalam mobil dalam perjalanan ke rumah sakit.
"Saya dan partner saya menunggu sekitar 20 menit ketika mereka memberi tahu kami bahwa ibu dan bayinya selamat," ujar si Kopral yang dituliskan dalam unggahan tersebut seperti dikutip Beritahits.id, Rabu (23/02/2022).
Dalam rekaman video tersebut, mobil polisi dan Myvi terlihat sangat cepat dalam berkendara namun tetap berhati-hati dalam perjalanan itu.
Tak hanya itu, suara sirene pun terdengar nyaring berbunyi sepanjang perjalanan menuju ke rumah sakit itu.
Saat kedua mobil itu telah sampai di rumah sakit, salah satu penumpang di mobil merah Myvi itu mengacungkan jempol sebagai ucapan terima kasih ke polisi tersebut.
Banjir Pujian
Unggahan itu lantas menjadi viral dan banjir pujian warganet kepada sosok polisi Malaysia tersebut.
"Polisi seperti ini patut disanjung dan dipuji," tulis salah satu warganet.
"Alhamdulillah, InsyaAllah semoga lekas naik pangkat," komentar warganet.
"Inilah yang diinginkan rakyat. Bukannya mengiringi VVIP saja sampai mementingkan VVIP daripada ambulans dan keselamatan rakyat. Kerja bagus bagi para polisi," imbuh yang lain.
"Hal baik gini, biasanya orang enggak lihat. Semoga anggota PDRM dimudahkan segala urusannya," tukas warganet yang lain.
"Alhamdulillah sungguh terharu saya, terbaik emang PDRM," timpal lainnya.
Berita Terkait
-
Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
-
Profil dan Pendidikan AKP Dadang Iskandar: Tersangka Polisi Tembak Polisi yang Tewaskan AKP Ulil
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Kronologi Kasus Polisi Tembak Polisi: AKP Dadang Habisi AKP Ulil, Nyaris Bunuh Kapolres Solok Selatan
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak