BeritaHits.id - Aksi kocak para pebalap MotoGP yang mengikuti ajang kejuaraan balap motor di Mandalika Street Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat seakan tiada hentinya.
Kali ini datang dari Alessandro Zaccone, salah satu pebalap MotoGP asal Italia yang menghebohkan warganet.
Melalui akun pribadi miliknya @alezac61 di jejaring media sosial Instagram, dirinya mengunggah foto melalui fitur story.
Story yang diunggah pada Rabu 16 Maret 2022 itu memperlihatkan sang pebalap MotoGp tengah beraktivitas membaur dengan warga lokal.
Baca Juga: Biografi Nasida Ria, Grup Kasidah Lokal yang Ramaikan Panggung Musik di Jerman
Dalam foto itu, Alessandro bersama rekannya sedang menikmati hidangan Indonesia saat malam hari.
Makanan yang dipesannya terlihat beragam, seperti olahan ikan laut, sayur kangkung, hingga nasi goreng.
Menariknya, dalam foto tersebut Alessandro dan temannya terciduk memakan nasi putih dengan lauk nasi goreng.
Layaknya orang Indonesia, tidak hanya satu orang yang menyantap makanan itu, namun tiga orang itu terlihat meletakkan nasi putih dan nasi goreng dalam satu piring sekaligus.
Tak sampai di situ saja, salah satu orang di situ bahkan mencampurnya dengan sayur kangkung.
Baca Juga: Viral Driver Ojol Lewati Jalur Parade Pebalap MotoGP di Jakarta
Hal tersebut lantas menjadi sorotan warganet. Akun @dewahoya yang mengunggah foto itu kembali melalui cuitan di Twitter langsung dibanjiri komentar warganet yang geli dengan kelakuan pebalap MotoGP tersebut.
Dirangkum Beritahits.id pada Kamis (17/03/2022) pukul 15.00 WIB, berikut tanggapan warganet yang geger dengan nasi goreng dijadikan lauk.
"Sudah jelas ya nasi putih lauk nasi goreng, awas aja besok balapan ngantuk," canda @dew***.
"Woi kenapa ini jadi makan nasi goreng sama nasi putih jadi 1 piring. Wah enggak bener nih yang ngajarin," tulis @Mau***.
"Kenapa sih pada kocak-kocak ini pebalap haha," komentar @ue**.
"Itu siapa yang ngajarin dia coba jawab," ungkap @ari***.
"Malah nambah lauknya kangkung lagi," timpal @and***.
"Hahaha ngakak banget tolong," imbuh @sha***.
"Ngelihat cuitan begini tuh selalu menghibur," ujar @non***.
"Ya Allah mase, takut pas balapan ngantuk aja sih itu porsi nasinya dobel," tambah @blu***.
Berita Terkait
-
Keaslian Jersey-nya Viral Dipertanyakan, Selebgram Ini Beri Balasan Menohok
-
Viral! Pengakuan Hasto Soal Jokowi dan Anies Picu Said Didu Serukan Tolak Calon Jokowi
-
Perputaran Uang Judol Capai Rp 900 T, Susi Pudjiastuti Prihatin
-
Akun X Wikipedia Bagikan Cerita Firaun Akhenaten yang Pernah Pindahkan Ibu Kota, Warganet: Kok Mirip Sama...
-
Viral Rizal Armada Tegur Pasangan Kekasih Bermesraan di Konsernya: Kalau Belum Nikah Jangan Dekat-Dekat!
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak