Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Sekar Anindyah Lamase
Selasa, 03 Mei 2022 | 12:22 WIB
Penampakan gerbang kompleks perumahan dari dalam dan luar. (Twitter/SeputarTetangga)
Penampakan gerbang kompleks perumahan dari dalam dan luar. (Twitter/SeputarTetangga)

Dalam foto tersebut, tampak tenda yang sengaja dipasang untuk menutupi barang-barang si penghuni rumah ujung jalan dari panas dan hujan.

Sejumlah barang-barang yang lumayan banyak itu ditata dan diletakkan tepat di samping gerbang. Bahkan, sebuah mobil juga ikut terparkir di sana.

"Sebagai tambahan, di garasi rumahnya sendiri tidak ada mobil yang diparkir, tetapi dipakai untuk meletakkan barang-barang lainnya," lanjut sender.

Usut punya usut, sebuah rumah kosong dan tanah kosong di kompleknya, si pemilik rumah ikut memarkirkan 5 mobil lainnya di sana.

Baca Juga: Duel Maut Dua Tetangga di Lampung Utara saat Malam Takbiran, 1 Orang Meregang Nyawa

Cuitan itu viral dan nyatanya memancing perdebatan dari kalangan warganet.

"Komennya pada serem-serem banget tinggal ngomong dulu baik-baik, sambil bawa RT dan mediasi warga. 1-2 kali dulu mediasi kalau masih ngeyel baru bisa rame-rame kan enak bacanya," tulis @rez***.

"Baru aja maaf-maafan, ada aja bahan gibahan haha," komentar @tut***.

"Semoga yang punya rumah, keluarga atau temen-temennya lihat ini. Enggak tahu malu! Lagian RTnya kemana? Kok warga enggak protes dan menegur?" ungkap @er***.

Saat artikel ini disusun, unggahan telah mendapatkan lebih dari 3300 tanda suka dan 736 kali dibagikan.

Baca Juga: Viral Crazy Rich Bagi-Bagi 500 Parsel untuk Tetangga, Isinya Ayam Potong 1 Ekor hingga Sembako

Load More