BeritaHits.id - Seorang anak kecil yang rela buatkan makanan dengan bahan seadanya untuk ibunya yang sakit dan tak enak badan menjadi sorotan warganet.
Momen itu tercermin dari video yang diunggah oleh akun @dunia_kaumhawa di jejaring media sosial Instagram.
Rekaman video memperlihatkan seorang anak kecil perempuan yang membawa mangkok berdiri memasuki kamar.
Anak itu ternyata membawa mangkok berisi makanan mi dan bakso berkuah.
Baca Juga: Jumat Siang Ini, 120 Ribu Kendaraan Kembali Menyerbu Ibu Kota Usai Mudik Lebaran
Si ibu yang merekam itu dikabarkan tengah jatuh sakit dan berbaring tidur di kasur.
Bocah kecil itu berjalan menghampiri ibunya yang sakit sambil membawakan makanan untuk sang ibunda.
Mangkok biru itu disodorkannya ke hadapan ibunya.
Ibu itu pun sontak menangis sesegukan ketika melihat anaknya masuk membawa makanan.
Usut punya usut, makanan itu dibuat anak kecil tersebut sendiri.
Baca Juga: Disuruh Ibu Makan Burger Pakai Nasi agar Kenyang, Pria Ini Punya Inovasi Tak Terduga
Gadis kecil itu ternyata membuat makanan untuk sang ibu yang sedang sakit.
Maka dari itu, ibunya terharu bukan main melihat sang anak yang masih kecil dan belum beranjak remaja tersbeut mampu membuatkannya sebuah makanan ketika dirinya sakit.
"Potret mengharukan ketika seorang anak membuatkan makanan untuk ibunya yang sedang kurang enak badan," tulis keterangan dikutip Beritahits.id, Jumat (06/05/2022).
Wajah anak itu pun terlihat sedih dan bahkan tampak menahan tangisnya.
Ketika menjawab pertanyaan dari ibunya, si anak yang dipanggil 'dedek' itu memalingkan wajahnya ke samping atas tampak menahan air matanya yang hendak keluar.
Suara anak itu pun ikut bergetar di hadapan ibunya yang sedang sakit dan menangis sesegukan.
Tangisan ibu itu semakin menjadi saat mendengar jawaban dari buah hatinya.
Dia pun berterima kasih kepada sang anak yang telah perhatian ketika dirinya tak enak badan.
Video itu viral dan mencuri perhatian warganet. Mereka pun mengaku ikut terharu dan meninggalkan beragam tanggapan di kolom komentar.
"Mataku basa terharu dengan ketulusan seorang anak yang merasa kasihan lihat ibunya sakit dan berusaha memberikan ibunya makanan seadanya. Sehat dan jadi anak solehah ya nak," tulis @rim***.
"Lah aku jadi nangis," komentar @sal***.
"Ya Allah anak soleha bikin nangis ini," timpal @mel****.
"Si adeknya nahan nangis sampai buang muka sakung enggak mau lihat mama ya dek," imbuh @mey***.
Saat artikel ini disusun, unggahan telah mendapatkan lebih dari 1600 tanda suka dan 47 komentar.
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak