BeritaHits.id - Foto editan meme Anies Baswedan yang memakai pakaian adat Suku Dani, Papua menjadi perbincangan akhir-akhir ini di jagat media sosial.
Hal itu viral kembali usai diunggah oleh politisi PDIP Ruhut Sitompul melalui cuitan di Twitternya.
Dirangkum Beritahits.id, begini fakta-fakta asal muasal sang kreator foto hingga kronologi kasus potret editan Anies Baswedan dengan Ruhut Sitompul.
Dibuat Seniman Digital Imaging 5 Tahun Lalu
Baca Juga: Pembuat Meme Anies Baswedan Terungkap, Agan Harahap Beberkan Asal Mulanya
Pembuat foto meme itu adalah seniman digital imaging Agan Harahap yang mengedit foto tersebut.
Usut punya usut, foto itu ternyata diunggah pertama kali oleh Agan Harahap melalui akun jejaring media sosial Instagram pribadi miliknya, @aganharahap, pada tanggal 17 Oktober 2017 lalu.
Karya yang telah dibuatnya 5 tahun lalu itu, masih terpampang hingga saat ini di akun Instagram Agan Harahap.
Asal Muasal Editan
"Sebetulnya itu editan lama saya di tahun 2017. Itu saya buat dalam rangka merespons pidato perdana Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta 2017," ucap Agan Harahap, dilansir BeritaHits.id dari Suara.com.
Baca Juga: Potret Pertemuan dengan Ganjar Pranowo Viral, Gaya Duduk Anies Baswedan Disorot
Lebih lanjut, diketahui bahwa Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Djarot Saifatul Hidayat berhasil dikalahkan oleh Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.
Saat pidato kemenangan itu, Anies Baswedan menyinggung soal pribumi.
Kronologi Kasus dengan Ruhut Sitompul
Ruhut Sitompul dikabarkan memang seringkali memberikan sindiran kepada Anies Baswedan.
Mulanya, Ruhut mengunggah salah satu foto editan Anies yang mengenakan baju adat suku Dani pada Rabu (11/05/202) lalu.
"Ha ha ha kata orang Betawi usahe ngeri X. Sip deh," tulis Ruhut dalam cuitannya seraya menyematkan foto editan tersebut.
Cuitan Ruhut pun langsung viral dan menjadi populer di Twitter.
Ruhut Dilaporkan Petrodes
Unggahan viralnya itu disebut salah satu warganet akan dilaporkan karena mengedit gambar.
Namun, Ruhut dengan santai menjawab bahwa apa dia hanya sekadar mengunggah tanpa pernah mengedit foto Anies.
Dikabarkan, laporan kepolisian langsung didapat ketika Ruhut mengunggah foto tersebut.
Panglima Komandan Patriot Revolusi, Petrodes Mega Keliduan lah yang disebut melaporkan Ruhut Sitompul atas rasisme.
Petrodes menegaskan tak akan mencabut laporan terhadap Ruhut atas kasus dugaan rasisme. Sementara Ruhut sendiri sudah menegaskan sikap atas laporan tersebut.
"Biasa saja, jadi kami harus hadapi. Kan begitu. Kita negara hukum harus menghadapinya dengan baik," kata Ruhut kepada Suara.com, Kamis (12/5/22).
Minta Maaf
Tak berapa lama kemudian, Ruhut dikabarkan meminta maaf di akun Twitternta serta saat acara talkshow di sebuah televisi swasta.
Akan tetapi, permintaan maaf Ruhut tak ditujukan kepada Anies. Melainkan kepada pihak-pihak yang marah.
Melansir Suara.com, Menurutnya, pihak yang menghujat dirinya tidak tahu duduk permasalahan. Meski demikian, Ruhut mengungkapkan maafnya terhadap semua pihak yang tersinggung.
"Tahunya aku dihujat habis-habisan tapi apa mau dikat. Apalagi yang hujat pada tidak tahu permasalahannya. Tapi aku harus berhikmat dan untuk semua yang masih marah-marah. Maafkan aku manusia yang tidak luput dari kesalahan. Merdeka," tulis Ruhut lewat akun Twitter pribadinya, Jumat (13/5/2022).
Ruhut sendiri dilaporkan dengan pasal UU ITE. Pasal itu adalah pelanggaran Pasal 28 ayat (2) juncto Pasal 45A ayat (2) Undang-Undang (UU) RI Nomor 19 Tahun 2016 tentang perubahan UU RI Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi elektronik (ITE).
Berita Terkait
-
Pembuat Meme Anies Baswedan Terungkap, Agan Harahap Beberkan Asal Mulanya
-
Potret Pertemuan dengan Ganjar Pranowo Viral, Gaya Duduk Anies Baswedan Disorot
-
Terpopuler: Presiden Partai Buruh Kritik Anies, Cerita Upaya Pembunuhan Bung Karno
-
Deretan Tokoh yang Mengecam Ruhut Sitompul Soal Meme Anies Baswedan
-
May Day Fiesta, Presiden Partai Buruh Sentil Anies soal Warga Jakut Kesulitan Air Bersih
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
-
Breaking News! Markas Persija Jakarta Umumkan Kehadiran Jordi Amat
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
-
BLT Rp600 Ribu 'Kentang', Ekonomi Sulit Terbang
-
Usai Terganjal Kasus, Apakah Ajaib Sekuritas Aman Buat Investor?
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!