BeritaHits.id - Momen haru pertemuan ibu dan kedua anaknya saat diberi kejutan tengah malam di pondok pesantren menjadi viral.
Video itu diunggah kembali oleh akun @underc0veer.id di jejaring media sosial Instagram pada Minggu 15 Mei 2022.
Rekaman video memperlihatkan seorang ibu yang duduk di lantai dan dipeluk oleh dua putranya.
Dua anak laki-lakinya itu seakan tak mau lepas dan terus menerus memeluk sang ibu dengan erat.
Baca Juga: Sempat Gegerkan Warga, Ini Motif Wanita Berjubah Putih Usai Diamankan Polres Pringsewu
Si ibu dan satu anak laki-lakinya terlihat tersenyum lebar, sedangkan putra lainnya seakan enggan bergerak seincipun.
Anak itu tertlihat memeluk tertidur di atas paha sang ibunda.
Si ibu pun tampak tersenyum haru melihat anaknya berpelakuan sedemikian rupa dan mengelus kepalanya pelan-pelan.
Usut punya usut, dua anak kakak beradik yang menjadi santri asal Tasikmalaya itu sudah satu tahun lamanya tak pulang ke rumah.
Tak hanya itu, mereka pun dikabarkan tak pernah sama sekali dikunjungi oleh orang tuanya.
Baca Juga: Gala Sky Rindu Bibi Andriansyah, Berulang Kali Panggil 'Papi', Wajah Fuji Nampak Sedih
Sang ibu saat itu tengah memberikan kejutan kepada keduanya.
"Tanpa ada pemberitahuan sebelumnya si ibu datang ke pondok memberi kejutan pada kedua anaknya," tulis keterangan dikutip Beritahits.id, Senin (16/05/2022).
Sang ibu yang datang tengah malam itu mengejutkan kedua putranya.
Mata yang masih belum sepenuhnya terbuka itu kaget melihat sosok ibu tahu-tahu di hadapan mereka.
Dua anak lelaki itu disebut sempat tidak percaya.
Mereka bahkan sempat mengira kehadiran sosok ibu di depannya itu adalah sebuah mimpi.
Hingga lucunya, sang ibu mencubit pipi mereka yang nyatanya sakit, namun berujung membuat haru karena bukanlah mimpi.
"Definisi mimpi yang jadi kenyataan. Enggak bisa dilukiskan dengan kata-kata gimana bahagianya," lanjut keterangan.
Unggahan viral itu langsung dibanjiri beragam tanggapan dari warganet di kolom komentar.
"Ah pokoknya kalau didatengin orang tua asli bahagia," tulis @muh***.
"Sedih tapi seneng. Bangga kalau lihat anak ngerti agama," komentar @agu***.
"Enggak pernah mau mesantrenin anak, enggak ketemu beberapa jam aja udah kangen apalagi setahun. Aduh," ungkap @sns***.
"Kagum sama ortu dan anak-anak yang rela berpisah demi mondok menuntut ilmu, terus terang saya pribadi belum sanggup," ujar @ema***.
Saat artikel ini disusun, unggahan telah mendapatkan lebih dari 2000 tanda suka dan 72 komentar.
Berita Terkait
-
Viral Aksi Unik Pengantin Wanita Nyoblos ke TPS Usai Ijab Kabul, Masih Pakai Gaun Pernikahan
-
Gilga Sahid Pamer Momen Happy Asmara Cari Pahala, Netizen Soroti Botol di Meja: Salfok Aku!
-
Persija Jadi Alasan Jakmania Pilih Pram-Rano di Pilkada DKI? Ini Kata Pentolannya
-
Dharma Pongrekun Siap Jadi Tukang Kaos, Netizen Minta Bahas Elite Global
-
Viral Wanita Umrah Bareng Teman Pria hingga Dilamar di Depan Kabah: Netizen Langsung Meradang!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak