BeritaHits.id - Beredar unggahan foto yang memperlihatkan rombongan orang memakai kaos bertuliskan 'Haram Dukung Anies Baswedan' saat konvoi sepeda motor.
Foto itu menjadi viral usai diunggah oleh Ruhut Sitompul melalui cuitan di akun jejaring media sosial Twitternya, @ruhutsitompul.
Dalam cuitan itu, foto tersebut diklaim 'Anak Medan' dan juga dihubungkan dengan Pilpres yang masih akan terjadi 2,5 tahun mendatang.
Cuitan yang diunggah pada 9 Mei 2022 tersebut dikabarkan telah mendapatkan tanda suka 349 dan telah dikutip serta dibagikan ulang sebanyak lebih dari 300 kali.
Begini narasi yang dituliskan dalam cuitan Ruhut Sitompul tersebut.
"Ngeri kali kata Anak Medan ini sich ngeri2 sedaaaaaaap, hey kalian tolong ya Pilpres masih 2 1/2 tahun lagi mohon sabar ya duduk diboncengan masing2 pasti nanti Indah pada Waktunya MERDEKA"
Lalu benarkah klaim tersebut?
Penjelasan
Melansir Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, klaim ada kaos 'Haram Dukung Anies Baswedan' saat konvoi motor adalah tidak benar.
Baca Juga: CEK FAKTA: Ammar Zoni Dikabarkan Meninggal Dunia Tertabrak Mobil
Setelah dilakukan penelusuran, foto itu merupakan hasil suntingan atau editan.
Menurut blog yang ditulsikan oleh Stephen Langitan WP di Wordpress, foto asli diambil dari acara "fx lifestyle X'nter"/
Dalam acara itu, komunitas Ducati Desmo Owners Club Indonesia (DDOCI) dikabarkan mendapatkan undangan untuk menghadiri gedung baru di Jalan Jend. Sudirman.
Adapun informasi yang berkaitan acara itu, ternyata telah terjadi pada tahun 2008.
Artinya, tak ada hubungannya dengan kontestasi politik saat ini.
Lebih lanjut, portal Berita Subang telah mengonfirmasi bahwa foto yang diunggah melalui cuitan Ruhut Sitompul itu bukan foto asli.
Kesimpulan
Berdasarkan penjelasan di atas, maka foto unggahan konvoi motor dengan kaos bertuliskan 'Haram Dukung Anies Baswedan' adalah salah atau tidak benar.
Foto yang telah diunggah oleh @ruhutsitompul tersebut masuk ke dalam kategori konten yang dimanipulasi.
Berita Terkait
-
Gegara Anies Baswedan, Rocky Gerung Terang-terangan Dukung Pramono-Rano: Anak Abah Jangan Jadi Malas!
-
Cek Fakta: Benjamin Netanyahu Terbaring di Rumah Sakit
-
Anies Masuk 'Medan Pertempuran' di Pilkada Jakarta, PDIP Makin Pede Lawan Paslon yang Didukung Jokowi
-
Hitung Mundur Pilkada Jakarta: Adu Kuat Pengaruh Jokowi dan Anies di Ibu Kota
-
Ujaran Kebencian Selama Pilkada Serentak Lebih Banyak Dibandingkan Saat Pilpres, Ada Faktor Kesengajaan?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak