BeritaHits.id - Seekor domba jantan dijatuhi hukuman penjara selama tiga tahun oleh pihak pengadilan setelah dinyatakan bersalah karena menanduk wanita sampai tewas. Peristiwa aneh tapi nyata ini terjadi di Sudan, Afrika Selatan.
Menyadur dari media Ladbible, melaporkan bahwa domba tersebut menyerang wanita bernama Adhieu Chaping (45).
Polisi menjelaskan situasinya kepada radio setempat. Domba jantan itu menanduk korban berulang kali sampai tulang rusuknya patah. Nahas, Chaping kemudian tewas seketika karena luka yang dideritanya.
Usai insiden tersebut, domba jantan digiring ke tahanan polisi Sudan Selatan awal bulan ini.
"Jadi inilah yang terjadi di Rumbek Timur di tempat bernama Akuel Yol," kata Mayor Elijah Mabor.
Putusan pengadilan setempat, domba itu akan menghabiskan tiga tahun ke depan di sebuah kamp militer di markas Aduel County di Negara Bagian Sudan.
Sementara pemilik domba jantan bernama Duony Manyang Dhal, juga harus memberikan kompensasi kepada keluarga korban berupa lima ekor sapi.
“Pemiliknya tidak bersalah dan domba jantan itu yang melakukan kejahatan sehingga layak untuk kami proses. Kemudian kasusnya akan diteruskan ke pengadilan adat di mana kasus tersebut dapat diserahkan secara damai," katanya.
Nantinya ketika domba jantan dibebaskan dari penjara, itu juga akan diberikan kepada keluarga korban sesuai dengan hukum setempat.
Baca Juga: Borong Gorden Jendela di Toko Online, Pembeli Langsung Kapok Pas Barangnya Datang
Meskipun mungkin menjadi penyebab kematian yang aneh, Adhieu Chaping bukanlah orang pertama yang menjadi korban domba jahat.
Tahun lalu, seorang wanita di AS meninggal setelah diserang oleh seekor domba di sebuah peternakan.
Kim Taylor bekerja sebagai sukarelawan di Cultivate Care Farms di Bolton, Massachusetts, terluka parah akibat serangan hewan itu.
Berita Terkait
-
Dapat Ancaman Pembunuhan, 4 Kesaksian Emosional Amber Heard untuk Terakhir Kalinya
-
Polisi Amankan 9 Santri Diduga Terlibat Pembunuhan
-
Irawaty Astana Dewi Tersangka Baru Pembunuhan Ibu dan Anak Terbungkus Plastik di Kota Kupang
-
Kasus Pembunuhan Seorang Anggota TNI AD di Kafe Tokyo Space Masih Misterius, Polisi Panggil 50 Saksi
-
Sudah Periksa 50 Orang Saksi, Kasus Pembunuhan Prajurit TNI AD di Kafe Tokyo Space Belum Juga Terungkap
Terpopuler
- Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
- 6 Pilihan HP RAM 12 GB Dibawah Rp2 Juta: Baterai Jumbo, Performa Ngebut Dijamin Anti Lag!
- Polemik Ijazah Jokowi Memanas: Anggota DPR Minta Pengkritik Ditangkap, Refly Harun Murka!
- 5 AC Portable Murah Harga Rp350 Ribuan untuk Kamar Kosan: Dinginnya Juara!
- Beathor Suryadi Dipecat usai Bongkar Ijazah Jokowi? Rocky Gerung: Dia Gak Ada Takutnya!
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Hasil RUPS LIB: Liga 1 Super League, Liga 2 Jadi Championship
-
5 Rekomendasi HP Murah Memori 256 GB Harga di Bawah 2 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Timnas Putri Indonesia Gagal, Media Asing: PSSI Cuma Pakai Strategi Instan
-
8 Pilihan Sepatu Gunung Hoka: Cengkeraman Lebih Kuat, Mendaki Aman dan Nyaman
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!