BeritaHits.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) diisukan renggang dengan Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. Rumor ini awalnya muncul karena Jokowi dianggap condong ke Ganjar setelah pidatonya di Rakernas V Projo.
Kekinian, Presiden Indonesia ke 7 tersebut menepis tudingan publik terhadap dirinya. Hal itu disampaikan lewat pidato Jokowi di acara peresmian Masjid At-Taufiq, di Lenteng Agung, Jakarta Selatan pada (08/06/2022).
Bagi Jokowi, Megawati sudah seperti layaknya ibu dan anak dalam sebuah keluarga.
"Ibu Mega itu sudah seperti ibu saya sendiri. Saya sangat sangat sangat menghormati beliau ibu Megawati Soekarnoputri," ucap Jokowi dikutip dari unggahan akun Instagram @matanajwa dari Channel YouTube PDI Perjuangan, Jumat, (10/06/2022).
Jokowi juga mengagumi sosok Megawati yang sejak dulu sampai saat ini penuh dengan rasa percaya. Sehingga Jokowi sangat menghormati Presiden Indonesia kelima itu.
Namun dalam perjalanan panjang, lanjut Jokowi, sudah menjadi hal yang sangat wajar jika terjadi perbedaan antara ibu dan anak.
"Kadang-kadang ada perbedaan antara anak dan ibu itu wajar-wajar saja, biasa," ungkap mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
Dalam pidatonya, kehadiran Presiden Jokowi juga dalam rangka haul mengenang 9 tahun wafatnya almarhum Muhammad Taufiq Kiemas yang berperan besar dalam sejarah perpolitikan di Indonesia.
Unggahan pidato Presiden Jokowi yang sebut Megawati layaknya ibu sendiri tersebut langsung dibanjiri komentar dari warganet.
Baca Juga: Jasad Eril Ditemukan, Presiden Jokowi Kasih Perintah Khusus kepada Kemenlu
"Hahaha jujur sekali pak Jokowi, makannya nurut banget ya sama ibu Megawati," ujar warganet.
"Mungkin maunya sang ibu jangan ada beda pendapat pak harus sama terus," ucap warganet.
"Kalau hubungan saya dengan dia sih cuma teman saja pak, jadi kalau ada perbedaan dianya enggak mau ya wajar," cuit publik.
Berita Terkait
-
Bak Anak dan Ibu, 5 Pernyataan Jokowi Soal Hubungannya dengan Megawati
-
Mantan Wali Kota Solo Sebut Pertemuan Presiden Jokowi dan Megawati Menjawab Isu Perpecahan PDI Perjuangan
-
Bantah Isu Hubungan Megawati dan Presiden Jokowi Retak, Politisi PDIP Solo: Yang Bilang Siapa?
-
Ketua PDI Perjuangan: Jokowi - Megawati Kontak-kontakan Lewat Video Call, Perbedaan Pendapat Wajar
-
Presiden Jokowi dan Megawati Bertemu, Mantan Wali Kota Solo Sentil Kader PDIP: Introspeksi Diri
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!