BeritaHits.id - Seorang pengguna akun TikTok alias TikToker mengundang kegeraman warganet karena diduga memarodikan Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang sempat menghilang dan hanyut di Sungai Aare, Bern, Swiss.
Konten tersebut diunggah oleh akun @bar*** di jejaring media sosial TikTok pada Kamis 09 Juni 2022.
Dalam video unggahan tersebut, pria itu berenang mengambang tanpa baju di dalam air.
Selagi terombang-ambing di air berwarna biru cerah itu, pria itu hanya menampakkan kepala dan kedua tangannya. Wajah pria itu pun lesu dengan mata sayu yang tertutup.
Baca Juga: Eril Dimakamkan di Lahan Keluarga yang Akan Dibangun Islamic Center
Warganet merasa pria itu tengah memparodikan hanyutnya Eril di sungai Aare.
Pasalnya, dalam caption unggahannya bertuliskan, "#sungaiaere #sungaiaereswiss #swiss" dikutip Beritahits.id, Jumat (10/06/2022).
Klip selama 14 detik itu pun hanya memperlihatkan si pria terombang ambing dengan mata tertutup tanpa kegiatan lainnya.
Warganet yang menduga konten itu sebagai parodi wafatnya Eril, mereka pun murka dan geram dengan pengguna tersebut.
Kolom komentar langsung penuh dibanjiri beragam hujatan dan kegeraman warganet.
Baca Juga: Jenazah Eril Ditemukan, Wagub DKI: Semoga Husnul Khotimah
"Ya Allah kok bisa enggak ada empatinya," tulis @lam***.
"Hm nyari popularitas nyampe segitunya bang," ungkap @exc***.
"Astaghfirullah belajar empati bro!" timpal @Bct***.
"Orang t*lol, lagi berduka malah bikin konten enggak bermutu. Nol empati!" ujar @cho***.
"Enggak ngerti lagi sama dia tidak ada empati sama sekali orang lagi berduka," komentar @rif***.
"Maksut dari videonya apa?" imbuh @ridw***.
Warganet pun juga tak ragu-ragu memberikan hujatan dan makian kepada pria tersebut.
Saat artikel ini disusun, video viral tersebut pun telah mencapai 17 juta kali tayangan, 469,5 ribu tanda suka dan 13,1 ribu komentar.
Seperti yang diketahui, Eril sempat hilang hanyut terbawa arus di Sungai Aare, Bern, Swiss pada Kamis 26 Mei 2022.
Pihak keluarga Ridwan Kamil menyatakan secara resmi bahwa Eril meninggal dunia pada 02 Juni 2022.
Berbagai upaya yang dilakukan oleh tim SAR dan Kepolisian Bern untuk mencari Eril selama 2 minggu.
Hingga akhirnya, Eril ditemukan pada Rabu 08 Juni 2022 di bendungan Engehalde, Bern, Swiss pagi hari waktu setempat.
Berita Terkait
-
Jejak Karier dan Spiritual Mega Aulia: Nangis-nangis Minta Tukang Bubur Naik Haji Tak Diputar Ulang
-
5 Potret Septi Pengamen Viral yang Gendong Anak Malam-malam, Kini Masuk TV
-
Sentil Denny Sumargo, Netizen Tebak Makna Pesan Mendalam Farhat Abbas Ini: Capek Dengerinnya..
-
Tak Jadi Seleb Dadakan, Calvin Verdonk dan Elkan Baggot Tuai Pujian: No Drama dan Totalitas!
-
Pendidikan Ridwan Kamil: Viral Mau Dilaporkan ke University of Glasgow Gegara Pidato Seksis
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak