BeritaHits.id - Baru-baru ini warganet dibuat heboh dengan pernikahan wanita asal Indonesia dengan pria Korea. Pasalnya mas kawin yang diberikan disebut cukup fantastis.
Rekaman video tersebut diunggah lewat akun Instagram dengan nama @pekalonganinfo yang mempertontonkan prosesi ijab qobul.
Pengantin wanita diketahui bernama Puput warga Subah, Batang, Jawa Tengah yang menikah dengan Lee Minho, pria asal Korea, Seoul.
Tampak penghulu mengijab kabulkan pasangan Puput dan Lee Minho.
Baca Juga: Potret SPBU di Tengah Laut Viral, Warganet: Kirain Pom Bensin Kebanjiran
Adapun mas kawin yang diberikan berupa satu unit apartemen, satu buah mobil Hyundai, dan 15 gram berlian.
"Putra bapak Lee Jae Yeol, saya nikahkan dan saya kawinkan engkau, dengan Puput Norma Desyta, putri Bapak Putut Sudharta Almarhum, dengan wali saudara kandungnya, Febria Sandy Arinta, yang telah mewakilkan kepada saya, dengan mas kawin satu unit apartemen, satu buah mobil Hyundai, dan 15 gram berlian, dibayar tunai," kata penghulu dikutip Beritahits.id pada Senin, (20/6/2022).
Pengantin pria langsung menjawab perkataan penghulu dengan Bahasa Indonesia yang belum begitu fasih.
Akad nikah berlangsung pada Minggu, (19/6/2022) di rumah mempelai perempuan seperti tampak pada rekaman video.
Sebelum ijab qobul dilaksanakan, kabar pernikahan perempuan asal Subah dengan suaminya itu, ternyata sempat menghebohkan jagat media sosial. Pasalnya tersebar undangan Puput dikabarkan menikah dengan artis papan atas Korea bernama Lee Minho.
Puput memang menikah dengan pria korea yang namanya sama dengan artis Korea Lee Minho.
"Keren ini maharnya bikin melongo," tulis komentar warganet pada unggahan tersebut.
"Salpok sama mas kawin 1 unit apartemen, 1 buah unit Mobil Hyundai dan 15 gram berlian," kata neter.
"Mba spill cara kenalannya jalur apa mbak pengen, siapa tahu rezekinya menular," cuit publik.
"Jiwa miskin ku meronta mendengar mas kawinya," ucap netizen.
Berita Terkait
-
Polisi Ungkap Motif Bullying Siswi SMP di Serang, Tak Terima Digosipkan Tak Perawan
-
Viral Video Bullying Siswi SMP di Serang, Keluarga Ungkap Korban Alami Trauma
-
Detik-Detik Kaesang Bawa Ayam Picu Spekulasi Liar Publik: Sentil Kasus Korupsi Gubernur Bengkulu?
-
Viral Warga Ngaku Dapat Hadiah Gas Melon dari PDIP, Admin Gerindra: Enaknya Diapain Ini?
-
Pengadilan Sebut Tidak Sah, Ustaz Ungkap Status Pernikahan Rizky Febian di Mata Islam: Kalau Secara Agama ...
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak