Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Sekar Anindyah Lamase
Senin, 20 Juni 2022 | 17:20 WIB
Pria Kenakan Sandal Ikan Kocak saat Kencan (Instagram/igtainmenttt)

BeritaHits.id - Viral seorang pria yang berpenampilan mengenakan pakaian dan sandal ikan kocak saat kencan pertama tengah menjadi perbincangan hangat.

Hal itu tengah ramai diperbincangkan warganet di jagat media sosial. Akun @igtainmenttt di Instagram pun tak luput membagikan ulang video tersebut.

Melalui video tersebut, seorang wanita sekaligus si perekam video bercerita bahwa dirinya bertemu dengan seorang pria.

Mereka berkenalan dan muali dekat melalui aplikasi kencan online.

Baca Juga: Cerita Begal Lombok Timur, Incar Sejoli yang Kencan di Kawasan Wisata Setelah Isya

Wanita itu mengaku penampilan si pria sungguh rapi ketika melihatnya di dalam foto.

"Jadi aku ketemu cowok ini dari Tind*r, padahal di foto rapih banget," tulis keterangan dikutip Beritahits.id, Senin (20/06/2022).

Oleh karena itu, si wanita mungkin berharap penampilan yang sama dengan foto tersebut ketika bertemu.

Namun sayangnya, harapan dan ekspektasinya tak sesuai dengan pikirannya.

Pasalnya, si wanita merasa pakaian yang dikenakan pria itu kurang rapi.

Baca Juga: Han So Hee dan Song Kang Dirumorkan Kencan, Moon Sang Min Beri Klarifikasi

"Taunya pas ketemu dia pakai celana pendek dan baju rumah," lanjutnya.

Load More