BeritaHits.id - Seorang istri yang membeberkan kegiatan suami menabung dan mengumpulkan uang rokok perhari dan berakhir mampu membeli satu buah sepeda motor hanya dalam 1,5 tahun tengah viral.
Cerita itu diunggah kembali oleh akun @statusfakta di jejaring media sosial Instagram pada Senin (20/06/2022).
Wanita bernama Dita Sari itu mengungkapkan ceritanya dalam unggahan pada tahun 2017 di laman Facebook.
Dita mengungkapkan bahwa sejak bulan November 2015, sang suami mulai berhenti merokok dengan kemauan sendiri.
Baca Juga: Perbedaan Pod dan Mod Bagi yang Ingin Mengganti Rokok Tembakau
Tanpa adanya larangan dan tuntutan dari pihak siapapun, sang suami memulai hidup yang sehat.
"Saat itu merasa nggak percaya dan nggak yakin dia bisa, dalam hati sih. Tapi tetep aku dukung berasa cepat dan mudah," tulis Dita dikutip Beritahits.id, Senin (20/06/2022).
Saat itu, suaminya sungguh menjadi perokok berat dan sampai bisa membeli rokok 3-4 bungkus hanya dalam satu hari.
"Suami berkomitmen, membuat bekas akuarium anak menjadi sebuah celengan. Padahal gede banget tempatnya hahaha ketawa geli saat itu," ungkap Dita.
Dalam celengan dari akuarium tersebut, sang suami menuliskan kata "The Power of 20 Ribu".
Baca Juga: Didampingi Mensos Bagikan Bansos di Serang, Jokowi: Tidak Boleh untuk Beli Rokok!
Hal itu dikarenakan uang yang masuk ke dalam celengan hanyalah senilai Rp 20 ribu dan selain itu tidak boleh masuk.
Lalu, uang Rp 20 ribu itu ditabung masuk ke dalam celengan akuarium per harinya.
"Hari berlalu makin bertambah, itu duit banyak juga ya. Hingga kini saat mudik tiba saatnya dibongkar. Luar biasa hasil fantastis," tutur Dita.
Hasil tabungan mengumpulkan uang rokok itu mampu dibelikan satu unit sepeda motor hanya dalam 1,5 tahun.
Dita sengaja tak memberikan berapa nominal yang terkumpul karena merasa tak etis.
"Power of Rp20 ribu memang beda banget gan. Setiap lihat uang Rp20 ribu rasa ingin memasukkan ke dalam akuarium besar dan menggebu-gebu," kata Dita.
"Coba kalau nggak percaya! Rasakan sensasinya," ungkapnya seperti semangat.
Tak lupa, Dita mengucapkan banyak terima kasih kepada sang suami karena kesadaran dirinya.
Lebih lanjut, sang suami bahkan dikabarkan ingin selalu produktif lebih baik dalam membangun dan mengajarkan kebaikan.
"Boleh dicoba cara kami. Tidak juga tidak apa-apa. Semua itu prinsip ya. Sesuai kepercayaan masing-masing. InsyaAllah. Terimakasih," pungkasnya.
Dalam unggahan itu juga disematkan sejumlah foto dan sebuah video yang memperlihatkan pembongkaran tabungan penuh uang Rp20 ribu tersebut.
Berita Terkait
-
Sama-Sama Berisiko Bagi Kesehatan, Apa Bedanya Shisha dan Vape?
-
Dorong Warga Sampai Jatuh Saat Pohon Tumbang, Adab Fara Dhilla Digunjing
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Apa Itu Uang Mutilasi dan Ciri-Cirinya, Benarkah Tidak Bisa Dipakai Jual-beli?
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak