BeritaHits.id - Aksi kocak sejumlah pelajar memanggil Presiden saat bertemu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Ucapan mereka pun turut menjadi doa warganet di sosial media.
Rekaman video lima bocah bertemu dengan Ridwan Kamil tersebut diunggah lewat akun Instagram dengan nama @viral62com.
Mulanya, pria yang akrab disapa Kang Emil tersebut melakukan kunjungan kerja ke beberapa tempat yang ada di Bandung, Jawa Barat. Kemudian kedatangan Emil disambut hangat oleh lima pelajar ini.
Sejumlah pelajar yang belum diketahui namanya menunggu Kang Emil di depan rumah yang ada di dataran tinggi. Emil bertemu mereka harus melewati jalanan menanjak seperti yang terlihat pada video.
Baca Juga: Piala Presiden 2022: PSIS Semarang Belum Pernah Kalah, Persis Solo Belum Pernah Menang di Grup A
"Halo pak Presiden," kata mereka kepada Ridwan Kamil seperti dikutip Beritahits.id pada Selasa, (28/6/2022).
Mantan Walikota Bandung, Jawa Barat tersebut pun turut menyapa mereka dan menjawab guyonan para pelajar.
"Halo, masih Gubernur," jawab Ridwan Kamil dengan gaya khasnya tersebut.
Ketika melakukan kunjungan kerja, Emil berdandan menggunakan setelan baju pramuka lengkap dengan dasi merah putih. Emil datang bersama jajaranya.
Tak berselang lama, Emil mendekat ke arah para pelajar untuk mengajak berfoto bersama dengan bergaya tangan membentuk love seperti yang ada pada Drama Korea 'Saranghae'.
Baca Juga: Didukung Ribuan Suporter, Persis Solo Belum Bisa Berikan Kemenangan di Piala Presiden 2022
"Jabar, juara. Persib, Bandung," ucap Ridwan Kamil yang diikuti para pelajar sebagai jargon Bandung.
Video pelajar bertemu dengan Ridwan Kamil tersebut beredar di media sosial dan viral. Banyak warganet Indonesia menaruh harapan besar kepada suami Atalia Praratya tersebut menjadi Presiden berikutnya.
"Ucapan adalah doa, semoga kelak menjadi kenyataan y. bapak RK menuju RI 1. Saya bukan orang Jabar, tapi saya dukung bapak kelak jika menuju RI 1," kata neter.
"Semoga jadi Presiden masa depan amin ya Allah. Pemimpin hebat rakyat kuat," ungkap warganet.
"Halo pak Presiden (doa semoga beneran Aamiin ) salam dari Lubuklinggau," ujar publik lain pada kolom komentar.
Berita Terkait
-
Perludem Soroti RK-Suswono Nyoblos di Jabar: Bukan Pemilih Jakarta, Tapi Bisa Nyalon di Jakarta
-
Bikin Netizen Ramai, Dharma Pongrekun Blak-blakan Nyindir Ridwan Kamil: Warga Bandung Juga Gak Nyoblos Tadi..
-
Tetangga Antusias Lihat RK Nyoblos di Bandung: Penginnya Kang Emil di Sini Lagi
-
Quick Count Sementara Pilkada Jakarta: RK-Suswono Tertinggal dari Pram-Rano, Apa Kabar Endorse Jokowi?
-
Adu Pendidikan Ridwan Kamil vs Anies Baswedan, Adab Perlakukan Janda Berbeda Jomplang
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
-
MIND ID Siap Guyur Investasi Rp267 Triliun Hingga 2029
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak