BeritaHits.id - Aksi kocak sejumlah pelajar memanggil Presiden saat bertemu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Ucapan mereka pun turut menjadi doa warganet di sosial media.
Rekaman video lima bocah bertemu dengan Ridwan Kamil tersebut diunggah lewat akun Instagram dengan nama @viral62com.
Mulanya, pria yang akrab disapa Kang Emil tersebut melakukan kunjungan kerja ke beberapa tempat yang ada di Bandung, Jawa Barat. Kemudian kedatangan Emil disambut hangat oleh lima pelajar ini.
Sejumlah pelajar yang belum diketahui namanya menunggu Kang Emil di depan rumah yang ada di dataran tinggi. Emil bertemu mereka harus melewati jalanan menanjak seperti yang terlihat pada video.
"Halo pak Presiden," kata mereka kepada Ridwan Kamil seperti dikutip Beritahits.id pada Selasa, (28/6/2022).
Mantan Walikota Bandung, Jawa Barat tersebut pun turut menyapa mereka dan menjawab guyonan para pelajar.
"Halo, masih Gubernur," jawab Ridwan Kamil dengan gaya khasnya tersebut.
Ketika melakukan kunjungan kerja, Emil berdandan menggunakan setelan baju pramuka lengkap dengan dasi merah putih. Emil datang bersama jajaranya.
Tak berselang lama, Emil mendekat ke arah para pelajar untuk mengajak berfoto bersama dengan bergaya tangan membentuk love seperti yang ada pada Drama Korea 'Saranghae'.
Baca Juga: Piala Presiden 2022: PSIS Semarang Belum Pernah Kalah, Persis Solo Belum Pernah Menang di Grup A
"Jabar, juara. Persib, Bandung," ucap Ridwan Kamil yang diikuti para pelajar sebagai jargon Bandung.
Video pelajar bertemu dengan Ridwan Kamil tersebut beredar di media sosial dan viral. Banyak warganet Indonesia menaruh harapan besar kepada suami Atalia Praratya tersebut menjadi Presiden berikutnya.
"Ucapan adalah doa, semoga kelak menjadi kenyataan y. bapak RK menuju RI 1. Saya bukan orang Jabar, tapi saya dukung bapak kelak jika menuju RI 1," kata neter.
"Semoga jadi Presiden masa depan amin ya Allah. Pemimpin hebat rakyat kuat," ungkap warganet.
"Halo pak Presiden (doa semoga beneran Aamiin ) salam dari Lubuklinggau," ujar publik lain pada kolom komentar.
Berita Terkait
-
Mahfud MD Sebut Soeharto Bisa Jadi Pahlawan Nasional Tanpa Perlu Diseleksi: Apa Acuannya?
-
Prabowo Ajukan Wacana Pengajaran Bahasa Portugis di Sekolah, Begini Respon DPR
-
Terbang ke Kualalumpur, Selain Gaza, Isu 'Nuklir' Jadi Bahasan Panas Prabowo di KTT ASEAN
-
'Cuma Omon-omon?' Refly Harun Skeptis Prabowo Bisa Lepas dari Pengaruh Jokowi
-
Datangi Pabrik Aqua Lagi, Dedi Mulyadi Ungkap Sumber Airnya yang Tak Sesuai Iklan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!