BeritaHits.id - Driver ojek online alias ojol umumnya dipesan untuk mengantarkan customer atau makanan ke tempat tujuan. Namun tak jarang pula customer yang meminta bantuan mereka untuk melakukan hal lain.
Hal itu seperti yang diungkpakan oleh seorang anonim sebagai sender melalui akun @convomf di jejaring media sosial Twitter.
Sender mengungkapkan bahwa salah satu kakak kelasnya selaku customer memesan driver ojol hanya untuk membantunya menangkap tikus.
Dalam cuitan itu pun disematkan serangkaian foto kejadian saat penangkapan tikus di rumahnya.
Baca Juga: Maling Berbaju Security Gondol Motor Driver Ojol, Publik: Kasian Banget Ya Allah
Mulanya, customer itu memperlihatkan seekor tikus yang berada di kamar mandi, tepatnya di dalam bak air.
Customerpun lalu memesan ojol dan langsung mengutarakan niatnya ke sang driver.
"Malam mas. Mas aku enggak naik goridenya, tapi boleh minta tolong ambilin tikus di bak mandi saya nggak ya mas," tulis customer dikutip Beritahits.id, Selasa (28/06/2022).
"Nanti saya lebihin deh. Mohon bantuannya banget ya mas," lanjutnya.
Permintaan tolongnya itu pun disanggupi, sang driver ojol pun setuju untuk membantu customer
Baca Juga: Driver Ojol Teriak-teriak Nyanyikan Lagu 'Tak Ingin Usai' Sambil Berkendara, Warganet: Healing
Driver ojol itu terlihat datang dan masuk ke dalam rumah si customer.
Tampak di tangannya sigap menggenggap sebuah kresek untuk mengeluarkan tikus dari bak mandi.
Foto berikutnya pun memperlihatkan driver ojol membawa kresek berwarna merah muda dengan tikus yang berhasil ditangkapnya.
"Sehat selalu mas ya semoga lancar rezeki pian," ungkap customer berterimakasih ke driver ojol.
Unggahan itu pun sontak viral dan menuai beragam tanggapan di kolom komentar. Warganet pun ikut menyinggung pemadam kebakaran (damkar) yang disebut selalu siaga untuk membantu, sama seperti dengan si driver ojol.
"Asli ya ojol tuh ambil tikus bisa, ngawal bisa. Huhu sehat-sehat semua yang kerja jadi gojek," tulis @hype***.
"Selain damkar, gojek juga bisa jadi multi fungsi," ungkap @its****.
"Berseragam yang bisa diandalkan dan bisa semuanya jatuh kepada ojol dan damkar," timpal @ppy***.
"Di luar konteks, temenku dulu niat pesen gojek buat gantiin wali ngambil raport SMAnya," ujar @bug****.
"Abang ojol sama damkar tuh ibarat superhero deh pokoknya. Setia setiap saat," imbuh @gigi***.
Saat artikel ini disusun, unggahan telah mendapatkan lebih dari 17,5 ribu tanda suka dan 1300 kali dibagikan serta dikutip.
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak