Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Evi Nur Afiah
Senin, 04 Juli 2022 | 10:44 WIB
ilustrasi lakalantas (Antara Sumut/ist) (Antara Sumut/ist/)

BeritaHits.id - Sebuah rekaman video mempertontonkan aksi pemotor yang ugal-ugalan di jalan raya justru berakhir tabrakan dengan mobil yang ada di depannya.

Brak, suara benturan dua kendaraan terdengar jelas. Rekaman video detik-detik pengendara motor kecelakaan dibagikan lewat akun Instagram dengan nama @andreli_48. 

Berdasarkan video, aksi ugal-ugalan pemotor yang belum diketahui namanya itu terjadi pada malam hari. 

Di sebuah jalan yang cukup ramai kendaraan baik motor maupun mobil, dia nekat membawa motornya dengan kecepatan tinggi. Pun aksi nekat pemotor tersebut direkam sendiri menggunakan action camera yang berada di atas helm. 

Baca Juga: Video Yusuf Mansur Mau Beli Real Madrid dan Ganti Namanya Real Masjid, Publik: Banyar Utang Dulu Cup

Pemotor menyalip-nyalip kendaraan yang ada di depannya seperti yang terlihat pada rekaman video berdurasi singkat itu. 

Pemotor ini terlibat kecelakaan diduga ugal-ugalan di jalan raya (Instagram/ @andreli_48).

Sesaat kemudian peristiwa tak terduga justru menimpa dirinya. Motor yang dikemudikan itu menyundur body kendaraan mobil yang ada di depannya. Alhasil kecelakaan lalu lintas tak terelakan lagi. Dia pun terjatuh dari atas motornya.

"Kamera selamat, semoga orangnya baik-baik saja," tulis keterangan video dikutip Beritahits.id pada Senin, 94/7/2022).

Unggahan video tidak memberikan keterangan secara detail di mana dan kapan insiden pemotor ugal-ugalan di jalan berujung kecelakaan tersebut. Namun unggahan ini mendapat beragam komentar dari warganet.

"Jangan lupa ganti tuh kerusakan mobil. Mantap kamera selamat," kata neter meninggalkan komentar pada unggahan.

Baca Juga: Ngakak! Emak-emak Unduh Ratusan Aplikasi, Efek Baru Punya Smartphone Android

"Jalan Sudirman, Jakarta. Kalau sudah lewat jam 10 malam, sering banyak motor ngebut2-ngebut kayak gini. Malah beberapa engga pakai helm, berasa Jakarta milik mereka. Pernah nanya ternyata bukan orang Jakarta, tapi dari kota penyangga," cuit publik.

"Orangnya patah kaki min, semalam lihat di Facebook ada kejadian ini," ungkap warganet.

"Kasihan mobilnya, sebab biasanya tetep suruh tanggung jawab yang punya mobil, kemarin di tempatku juga iya. Bocil yang ugal-ugalan jatuh sendiri dan masuk kolong mobil (padahal mobil pelan banget) tetep saja mobil suruh tanggung jawab," kata netizen.

Load More