BeritaHits.id - Seorang warganet curhat sangat jengkel dengan kakak ipar perempuan karena dinggap tak tahu diri tengah menjadi sorotan.
Pasalnya sang ipar seringkali dibela meskipun dianggap memiliki sikap problematik.
Curhatan tersebut diunggahnya melalui akun @SeputarTetangga di Twitter secara anonim sebagai sender.
"Aku juga beban. Cuma aku tahu diri buat nggak sering ngerepotin orang tua. Tapi ini punya kakak ipar astaghfirullah capek banget," tulis sender dikutip Beritahits.id, Rabu (13/07/2022).
Sender menyebut kakak iparnya sungguh tak tahu diri. Kakak ipar itu dikabarkan selalu di rumahnya namun tak pernah membantu membersihkan rumah.
Mulai dari mencuci piring, menyapu rumah, dan segala hal yang membersihkan rumah tak pernah disentuh oleh sang ipar.
Bahkan, suatu saat ayah sender pernah mencucikan baju dan sepeda motor kakak ipar perempuannya itu.
"Padahal numpang di rumah mertua kan. Demi Allah nggak tahu diri banget," ungkapnya.
Namun, sang ayah dikabarkan terus menerus membelanya.
Baca Juga: Curhat Pria Ngaku Takut Kepincut Ipar Sendiri Gegara Sering Digoda, Auto 'Dirujak' Warganet
"Tapi bapakku belain dia terus. Kayak 'ya gapapa bapak aja yang ngerjain'," lanjutnya menambahkan.
Lebih mengejutkannya lagi, sang ipar seringkali memberikan kata-kata nyelekit ke sender dan ibu mertua alias ibu sender.
Beberapa kali setiap mengobrol, sang ipar kedapatan melontarkan kata-kata menyakiti hati ketika si ayah sedang sibuk mengerjakan sesuatu.
Tak hanya itu, sang kakak ipar juga disebut pelit. Hal itu dikarenakan wanita tersebut dianggap hanya peduli dengan anak serta suami saja.
"Bahkan stok makanan di rumah aja dia ikut makan mana banyak banget, padahal kita suka irit banget ngabisinnya. Padahal beliin stok bumbu makanan aja nggak pernah," ungkap sender.
Keadaan keuangan atau finansial sender pun dikabarkan tak baik sejak lama, namun si ipar disebut malah menambah beban.
Berita Terkait
-
Curhat Pria Ngaku Takut Kepincut Ipar Sendiri Gegara Sering Digoda, Auto 'Dirujak' Warganet
-
Curhat Perempuan Punya Adik Ipar Tak Tahu Diuntung: Hidup Numpang, Minta Dibiayai Pernikahan Mewah di Luar Negeri
-
Medina Zein Dilimpahkan ke Kejaksaan Besok, Ipar Ayu Azhari Terancam Penjara
-
5 Tips Menjaga Hubungan Baik dengan Saudara Ipar
-
Viral Curhatan Adik Ogah Kakak Ipar yang Lagi Hamil Menumpang di Rumahnya, Alasannya Bikin Publik Meradang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!