BeritaHits.id - Curhat seorang wanita yang kesal lingkungan berisik karena semua tetangga ternyata problematik tengah viral dan menjadi sorotan.
Hal itu diungkapkannya secara anonim sebagai sender melalui akun @SeputarTetangga di jejaring media sosial Twitter.
Tetangga Pertama
Dalam unggahan itu sender mengatakan ada 3 perkara tetangganya yang menjadi permasalahan di lingkungannya.
Baca Juga: Harapan Tetangga Di Kasus Kematian Brigadir J: Semoga Misteri Cepat Terungkap
Pertama, dia kesal dengan tetangga yang berada di belakang rumah sekaligus bu RT di tempatnya karena kondisi bangunan mereka.
"Bangunan sisi belakang mereka semua gentengnya dibikin landai dan buangan air hujannya ke arah lahan gue," tulis sender dikutip Beritahits.id, Rabu (27/07/2022).
Sender berkata sudah memberitahu dan menegur mereka berkali-kali, namun selama 2 tahun lebih ini tak ada perbaikan sama sekali.
Ketika diingatkan untuk direnovasi, tetangga belakang rumah dikatakan selalu berpura-pura lupa dengan beragam alasan yang dilontarkan.
"Ada ya orang yang nggak punya rasa malu dan sungkan ke tetangganya. Astaghfirullah," ungkapnya kesal.
Baca Juga: Myanmar Dikutuk Tetangga Gegara Eksekusi Mati 4 Aktivis Demokrasi
Tetangga Kedua
Sementara tetangga kedua, yang berada tepat di sebelah kirinya dihuni oleh pasangan orang tua nenek-kakek.
Tak ada yang salah dari mereka dan malah keduanya baik hati, namun cucu mereka adalah biang kerok masalah utama sender.
Cucunya itu diperkirakan masih berusia 20 tahunan dan memiliki sepeda motor dengan knalpot brong.
"Suaranya berisik banget, dan yang bikin geram lagi, sering banget motor ini keluar masuk entah dipake kemana sampai pernah tengah malam masih keluar masuk," kata sender.
Sender telah memperingatkan si cucu itu sebanyak 3 hingga 5 kali lewat bu RT yang berada di belakang rumahnya tadi.
Sang kakek pun sudah menegur si cucu hingga marah-marah dan berujung mengganti paksa knalpot dengan tipe standar.
Akan tetapi, si cucu tetap saja bandel dan ujung-ujungnya mengganti kembali ke knalpot brong berulang kali.
"Gitu terus sampai akhirnya capek sendiri gue ngingetin orang bebel kek dia. Bikin ganggu banget anak gue yang umur 1,5 tahun tidur. Apalagi waktu masih bayi, duh keganggu banget nggak bisa tidur anak gue dengan nyenyah," keluh sender.
Terlebih lagi, mereka dikatakan memiliki anjing yang selalu menggonggong begitu keras saat si cucu datang pakai sepeda motor brong.
Tetangga Ketiga
Tetangga yang terakhir, tepat sebelah kanannya memiliki anjing yang buat sender sangat kesal. Setiap ada orang lewat siapapun itu, si anjing selalu mengonggong terus menerus.
"Dan padahal gue dah berkali-kali, berhari-hari, berbulan-bulan lewat masih aja digonggongin," kata sender.
"Heran deh, apa dia nggak hafal-hafal sama orang-orangnya si dan suka ngejar," lanjutnya menambahkan.
Padahal, anjing-anjing tetangga yang lainnya dikabarkan tak ada masalah. Belum usai masalah anjing satu ini, tetangga kembali menambah peliharaan.
"Eh nggak lama dari itu, nambah satu anjing lagi ni orang. Anj*nglah," tuturnya.
Kini, anjing peliharaan tetangga di sebalah kanan terdapat 3 ekor. Sender pun mengaku sangat stress karena semua anjing itu sangat suka menggonggong.
"Nggak pada ngotak emang anjingnya," pungkasnya.
Tanggapan Warganet
Cuitan itu pun sontak menuai beragam tanggapan dari warganet di kolom komentar
"Lengkap kali penderitaanmu anak muda," komentar @Seput***.
"Punya lingkungan sunyi bener-bener privilege ternyata," tulis @ikan***.
"Khusus kamar bayi dikasih peredam suara, mungkin nggak bisa ngatur orang lain setidaknya inisiatif untuk kebaikan sendiri," ungkap @2mrl***.
"Kayaknya bener deh, kudu punya tanah yang luas biar nggak usah deketan sama rumah tetangga," imbuh @akun***.
"Kayaknya godaan rumah tanggamu di tetangga ya nder, yang sabar ya," tutur @banda****.
Saat artikel ini disusun, unggahan telah mendapatkan ratusan kali disukai dan dibagikan.
Berita Terkait
-
Pandemi Senyap Resistensi Antibiotik Ancam Produktivitas Masyarakat, Ini Penjelasan IDI!
-
Viral Aksi Unik Pengantin Wanita Nyoblos ke TPS Usai Ijab Kabul, Masih Pakai Gaun Pernikahan
-
Gilga Sahid Pamer Momen Happy Asmara Cari Pahala, Netizen Soroti Botol di Meja: Salfok Aku!
-
Dharma Pongrekun Siap Jadi Tukang Kaos, Netizen Minta Bahas Elite Global
-
Viral Wanita Umrah Bareng Teman Pria hingga Dilamar di Depan Kabah: Netizen Langsung Meradang!
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak