Scroll untuk membaca artikel
Agatha Vidya Nariswari | Sekar Anindyah Lamase
Minggu, 31 Juli 2022 | 19:31 WIB
Sejumlah wisatawan Malioboro nekat melintasi jalan yang masih basah (Instagram/underc0ver.id)

BeritaHits.id - Sejumlah wisatawan di Malioboro, Yogyakarta terekam nekat melintasi jalan cor-coran yang masih basah tengah viral dan menjadi bahan perbincangan.

Video itu diunggah dan dibagikan kembali oleh akun @underc0ver.id di jejaring media sosial Instagram.

Melalui unggahan tersebut, rekaman video memperlihatkan sejumlah wisatawan berjalan melewati jalan di kawasan depan teras Malioboro 2.

Di kawasan tersebut, terlihat jelas sejumlah garis polisi yang dipasang untuk menghalangi jalan cor-coran yang masih basah dari para pejalan kaki lewat.

Baca Juga: Terbongkar! Lucinta Luna Diduga Berbohong Operasi Plastik di Korsel, Netizen: Itu di Thailand

Namun entah mengapa, para wisatawan pejalan kaki itu tetap nekat melewati garis polisi dan berjalan melewati jalan cor-coran yang notabene masih terlihat basah.

"Kelakuan wisatawan. Jalan masih basah, padahal udah ada tanda jangan melintas. Depan teras Mailoboro 2," tulis keterangan dikutip Beritahits.id, Minggu (31/07/2022).

Alhasil, jalan cor-coran yang masih baru itu menjadi runyam. Cukup banyak jejak sandal maupun sepatu yang tertinggal di jalan yang sedang diperbaiki tersebut.

Lebih mirisnya lagi, para wisatawan itu tetap nekat berjalan di sana ketika tampak jelas terdapat jalur yang terliahat sudah kering.

Tak hanya satu dua orang saja yang melakukan aksi itu, mulai dari pasangan muda-mudi hingga ibu-ibu dengan santai jalan di jalan cor-coran yang belum sepenuhnya kering itu.

Baca Juga: Heboh Video Bayangan Lesty Kejora saat Dikretek, Netizen: Merinding

Unggahan itu pun sontak menuai beragam tanggapan dan ramai dibanjiri kegeraman warganet di kolom komentar.

"Memalukan. Apa nggak lihat atau gimana? Bad attitude dan nggak beretika," tulis @thes***.

"Liburan tapi ngerusak, sopankah begitu," komentar @a.rizal***.

"Harus dikasih kawat listrik bertegangan tinggi min," imbuh @hsh***.

"Ah pengen berkata kasar," timpal @ayu***.

"Lah, kakinya nggak ada matanya," kata @rasyi***.

"Di situ bisa dilihat mana yang sekolah dan mana yang tidak dan mana yang diajarkan tata krama mana yang kurang ajar," ujar @iqsan***.

"Percuma dikasih otak, kagak ada gunanya," ungkap @yari***.

Load More