BeritaHits.id - Seorang perempuan dibuat geram dengan kelakuan tetangganya sendiri. Pasalnya mereka membangun dinding tembok sampai menutup akses jalan keluar-masuk penghuni rumah yang ada di sampingnya.
Perempuan berkacamata tersebut tak segan-segan memviralkan kezaliman sang tetangga ke media sosial.
Pada rekaman video yang dibagikan akun Instagram dengan nama @jurnalisjunior, perempuan hijab hitam ini bilang bahwa, peristiwa nahas tersebut menimpa rumah keluarganya.
Orang tua perempuan tinggal di samping tembok dinding yang tengah di bangun tersebut.
"Kejadian di rumah saya. Ini rumah yang membuat keluarga saya tidak bisa jalan keluar karena menutup jalan," kata perempuan yang belum diketahui namanya tersebut seperti dikutip Beritahits.id pada Senin, (1/8/2022).
Pada video selanjutnya, perempuan itu menunjukan akses jalan yang dapat dilewati orang tuanya. Dia bahkan mempraktekan bagaimana dirinya bisa keluar dan masuk rumah yang begitu sulit.
Perempuan tersebut harus memaksakan tubuhnya melewati jalanan dikarenakan tembok yang sedang di bangun begitu memepet dengan bangunan rumahnya.
Agar bisa keluar dan masuk rumah, dia harus memiringkan badan mengikuti bangunan tembok dinding.
"Saya sendiri pun sampai tidak bisa masuk ke rumah orang tua. Ini bener bener nggak bisa ditoleransi," ujarnya kesal.
Baca Juga: Pulang ke Kampung Halaman Istrinya di Purbalingga Naik Angkot, Ganjar Pranowo Dicurhati Sopir
Informasi yang didapat, kondisi memprihatinkan ini menimpa warga yang tinggal di Gading Raya, Kelurahan Pisangan Timur, Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur.
"Semoga mendapat hidayah ya tetangga seperti ini jangan sampai terulang lagi ke orang lain," ucapnya.
Alih-alih mendapat simpati dari warganet, perempuan itu justru diserang warganet. Berikut tanggapan warganet soal video viral tersebut.
"Buka kembali surat tanahnya masing-masing, setelah itu sumbangin 1/2 meter dari kedua pihak. Kelar dapat jalan dapat amal," cuit neter.
"Ya logika saja buk. Kalau batas tanah nya emang di situ yah harus sabar. Sudah hak dia tanah nya di situ. Rumah kita saja yang di rehab. Buat jalan nya. Yang Sabar," kata warganet.
"Jangan baper, kasih hak tanah orang suka-suka dia mau buat apa. Semangat," ungkap publik.
Berita Terkait
-
Padang Pulih: Menanti Matahari dan Kembali Bangkitnya Ranah Minang
-
5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 40 Tahun dengan Bantalan Empuk yang Nyaman
-
Melawan Budaya Patriarki dari Rumah Sendiri: Perlawanan Sunyi ala Gen Z
-
Bongkar Total Tiang Monorel Mangkrak Tanpa Ada Penutupan Jalan? Ini Kata Pramono
-
Mendagri Dorong Percepatan Pendataan Rumah Rusak Pascabencana Sumatra
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!