Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Evi Nur Afiah
Selasa, 02 Agustus 2022 | 11:12 WIB
Pengantin di Madura saat disawer tamu undangan (Instagram/ @kabarnegri).

Komentar warganet

Unggahan video berdurasi singkat itu mengundang perhatian warganet di sosial media. Ada yang menyebut bahwa tradisi pernikahan di salah satu daerah yang ada di Madura tersebut bisa jadi ajang pamer kekayaan.

"kesempatan pamer harta, hati-hati mungkin salah satunya affiliate," cuit netizen meninggalkan komentar pada unggahan.

"Nggak usah Kerja yah, setiap hari bikin hajatan nikahan saja terus kan dapet duit," ungkap warganet.

Baca Juga: Sopir Travel Cilacap Dipalak Rp 1 Juta

"Yang nikah siapa yang buang duit siapa," kata publik meninggalkan emoticon tertawa.

"Adat sunda juga sama pengantin disawer sama uang," tutur netizen.

Serupa, Pernikahan Adat Madura, Perhiasan Emas dan Kuda Bak Film Mahabarata

Sebuah upacara pernikahan adat viral di media sosial karena gemerlap perhiasan yang dipakai oleh para pengiring pengantin. Ibu-ibu yang diduga adalah kerabat dari mempelai tampak berdandan dengan pakaian mewah dan perhiasan emas.

Acara pernikahan ini diperlihatkan oleh akun Tiktok @asmarosmala dalam sebuah video yang diunggah pada Sabtu (6/2/2021). Dalam video tersebut, dijelaskan bahwa acara tersebut merupakan pernikahan adat Madura.

Baca Juga: Vicky Prasetyo Akui Pernikahannya dengan Kalina Oktarani Salah Langkah

Tampak beberapa wanita dengan baju berwarna keemasan duduk berjajar menyambut kedua mempelai yang diarak menggunakan dua ekor kuda. Perhiasan yang digunakan oleh para wanita ini pun mencuri perhatian publik.

Load More