BeritaHits.id - Beredar rekaman video yang memperlihatkan aksi seorang pria tidak dikenal mengamuk di jalan sambil membawa senjata tajam. Pria tersebut diduga melukai pengendara secara acak.
Aksi brutal pria ini salah satunya diunggah lewat akun Instagram dengan nama pengguna @memomedsos.
Terlihat pada rekaman video, terduga pelaku bersenjata tajam itu berada di tengah-tengah keramaian lalu lintas.
Pria yang mengenakan baju adat tersebut melompat-lompat dengan gerakan tarian di jalan, bikin pengendara lain ketakutan lalu menghindari terduga pelaku.
beberapa pengendara sampai meninggalkan motornya usai terduga pelaku berusaha mendekat.
Apalagi pria itu juga mengayun-ayunkan senjata tajam jenis pisau ke arah pengendara yang melintas.
"Macam orang ni (oh kayak gini orangnya)," ucap suara perempuan di balik rekaman video dikutip Beritahits.id pada Kamis, (1/9/2022).
Selanjutnya pada video berdurasi singkat tersebut, terduga pelaku mendekat ke arah pemotor yang berhenti di sekitar lokasi kejadian. Apes, pemotor yang diketahui berjenis kelamin laki-laki itu jadi sasaran empuk terduga pelaku.
Tampak pada video, terduga pelaku mengangkat jaket sang pemotor, di saat yang bersamaan tangan kanannya juga mengangkat pisau. Terlihat terduga pelaku akhirnya menusukan senjata tajamnya ke tubuh pemotor.
Baca Juga: Ngeri! Kesurupan Beli Pertalite, Pria Berpakaian Adat di Bali Tusuk Pemotor
"Dia sudah sawan (dia sudah gila). Tolong die (kenapa gak ada orang yang menolong dia)," tuturnya.
Usai penganiayaan secara brutal itu, pemotor berhasil lolos dari genggaman terduga pelaku.
Informasi yang didapat, insiden berlangsung di Simpang Semer Kerobokan, Badung, Bali, Kamis (01/09/2022).
Belum diketahui kronologi lengkap dan motif terduga pelaku melakukan penusukan secara brutal itu.
Komentar Warganet
"Kesurupan," kata neter meninggalkan komentar pada unggahan.
Berita Terkait
-
7 Rekomendasi Sunscreen untuk Pengendara Motor Sesuai Jenis Kulit
-
Banyak Insiden Brutal di Liga 4, PSSI Gelar Rapat Darurat
-
7 Bedak Anti Geser untuk Pengendara Motor, Tahan Lama Seharian
-
Jalan Jakarta Dikepung Lubang Usai Hujan Deras, Pramono: Sampai 27 Januari Belum Bisa Diperbaiki
-
Viral Aksi Tendangan Brutal Pemain Liga 4, Putra Jaya Pecat Muhammad Hilmi Gimnastiar
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!