BeritaHits.id - Mantan kuasa hukum Bharada E atau Eliezer, Deolipa Yumara menanggapi soal laporan polisi yang menyeret namanya dengan tuduhan menyebarkan informasi kebohongan atau hoax. Pihak yang melaporkan adalah Aliansi Advokat Anti Hoax (A3H).
Menurut Deolipa, secara hukum, apa yang disampaikan dia ke publik mengenai dugaan-dugaan pemberitaan kasus Brigadir J, merupakan hal wajar. Advokat dilindungi Undang-undang untuk menyampaikan analisa dan dugaan.
"Apa yang saya sampaikan adalah dugaan dan analisa, karena saya seorang advokat, namanya juga advokat," kata dia dalam wawancaranya di salah satu siaran televisi dikutip Beritahits.id pada Senin, (5/9/2022).
Karena dugaannya dianggap bikin gaduh masyarakat berujung dirinya dipolisikan oleh sesama profesi, kemudian Deolipa meminta pihak pelapor agar dapat membuktikan fakta yang sebenarnya dari kasus pembunuhan Brigadir J tersebut.
Baca Juga: Kasus Putri Chandrawati, LPSK Ragukan Pernyataan Komnas HAM, Perihal Asusila Brigadir J
Pria dengan ciri khas rambut gondrong keriting ini juga mempertanyakan legal standing pihak pelapor, yang menuduh dugaan dan analisanya bikin gaduh.
Sejauh perjalanan kasus pembunuhan Brigadir J, dirinya menilai jika masyarakat masih bersikap adem ayem bahkan tidak ada keributan. Mereka justru sependapat dengan dugaan Deolipa.
"Bapak harus membuktikan jadi yang benar yang mana di persidangan atau ke polisi. Kalau bapak sendiri nggak bisa (membuktikan) yang mana, berarti bapak sudah membuat laporan yang tidak benar. Besok bapak saya laporkan ke polisi LP baru 317," ungkapnya.
Berbicara dugaan dan analisa, Komnas HAM serta Komnas Perempuan, diakui Deolipa, juga telah membuat pernyataan yang belum pasti kebenarannya. Mereka mengatakan adanya dugaan pelecehan seksual yang dituduhkan kepada korban Brigadir J.
"Komnas HAM saja menyampaikan pelecehan seksual Yosua, itu juga dugaan begitupun Komnas Perempuan. Tapi bapak kecebur sudah membuat laporan ke kami, harusnya bapak juga laporkan Komnas HAM dan Komnas Perempuan," cetusnya.
Baca Juga: Hal yang Janggal Jika Benar Brigadir J Lakukan Kekerasan Seksual ke Putri Candrawathi
Untuk diketahui, dinilai menyebar berita kebohongan, Kamaruddin Simanjuntak dan Deolipa Yumara dilaporkan ke polisi.
Berita Terkait
-
Sengaja Rahasiakan Identitas Keluarga, Deolipa Yumara: Klien Saya Pernah Mati Dibunuh
-
Hasto Tertawa Usai Sidang Suap: Masih Belajar Jadi Terdakwa
-
Sempat Ada 4 Jenis Pelanggaran HAM, Kasus Mantan Pemain Sirkus OCI Diminta Diselesaikan Secara Hukum
-
Perjalanan Karier Deolipa Yumara, Pengacara yang Pernah Jadi Kepala Sekolah Musik
-
Deolipa Yumara Sebut Lisa Mariana Mariana Bisa Dilaporkan Usai Bongkar Aib Ridwan Kamil
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak