BeritaHits.id - Tak Terima Jalan Diblokir, Emak-emak Sebut Mahasiswa Calon Pembunuh saat Demo Tolak Kenaikan BBMTak Terima Jalan Diblokir, Emak-emak Sebut Mahasiswa Calon Pembunuh saat Demo Tolak Kenaikan BBMBeredar video seorang emak-emak marah teriaki mahasiswa sebagai calon pembunuh saat demo aksi kenaikan tolak harga BBM.
Video itu viral dan dibagikan oleh akun @majelikopi08.id di jejaring media sosial Instagram.
Rekaman video memperlihatkan seorang emak-emak yang memakai kerudung hijau muda berteriak sambil menunjuk-nunjuk para mahasiswa demonstran dengan sebutan 'calon pembunuh'.
"Pembunuh ini semua ini calon pembunuh pembunuh! Pembunuh semua ini!" tuding emak-emak secara provokatif itu dilihat Beritahits.id, Minggu (11/09/2022).
Baca Juga: Tuntut Turun Harga BBM, Buruh Ancam Akan Demo Satu Bulan Penuh dan Melakukan Mogok Kerja
Entah apa maksut emak-emak tersebut menuding demonstran dengan sebutan pembunuh saat debat massa aksi Mahasiswa Tolak Kenaikan harga BBM di Jalan Perintis Kota Makassar yang berada di depan Pintu I Universitas Hasanuddin.
Menurut keterangan, emak-emak itu tak setuju dengan aksi demo mahasiswa karena memblokir jalan yang dilalui pengendara.
Emak-emak itu semakin provokatif hingga menyebut semua orang pengendara hendak mencari uang untuk para mahasiswa sebagai anak.
Mendengar penuturan si emak yang dianggap provokatif, salah satu mahasiswa mulai buka suara.
"Bapak ibu sekalian lebih baik sengsara sesaat daripada sengsara selamanya," ujar perwakilan mahasiswa di depan wajah emak-emak dan publik.
Si emak tampak membuat wajah meremehkan dan tetap tak setuju, sedangkan publik sependapat dengan mahasiswa tersebut hingga bersorak mendukungnya.
"Hidup mahasiswa. Hidup rakyat Indonesia!" sorak mahasiswa tersebut yang didukung publik.
Emak-emak itu tetap kesal dan mulai berceloteh kembali, namun para mahasiswa mulai membalikkan badan serta tak lagi menanggapi wanita tersebut.
Meski, emak-emak itu mulai ngomel dan berujar provokatif kembali, mahasiswa tampak cuek dan membiarkannya berceloteh sendiri.
"Karena jika terjadi konflik horizontal akan mengurangi esensi dari aksi mereka," tulis keterangan.
Tayangan itu seketika dibanjiri beragam tanggapan dari warganet di kolom komentar.
"Cari taulah siap mas BuzzeRp ini. Dibayar berapa dia," ungkap @haria***.
"Ibu jadi-jadian. Bukan dukung mahasiswa malah nyinyir nggak jelas," komentar @ede***.
"Paling dibayar ini emak-emak. Simple," tulis @muh****.
"Atau sengaja diutus untuk membuat kekacuan," imbuh @ipoy***.
"Kalau BBM turun dia ikut menikmati juga kan. Banyak ba*** memang emak-emak ini," timpal @riz***.
Saat artikel ini disusun, unggahan telah mendapatkan ribuan tanda suka dan ratusan komentar.
Berita Terkait
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
-
Kompak Geruduk Istana, Ini Sederet Tuntutan Massa Pendemo Perempuan ke Prabowo
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak