BeritaHits.id - Tidak seperti tempat usaha pada umumnya yang gencar melakukan berbagai promosi agar dilirik banyak pembeli. Pemilik warung makan satu ini justru melakukan hal sebaliknya.
Sepasang suami istri yang menawarkan makanan Mie Ayam dan makanan Cina (chinese food) mengaku keberatan, jika warungnya malah ramai pembeli.
Seorang food vlogger membongkar alasan di balik warung makan sederhana yang lebih memilih sepi pembeli itu.
Warung makan tersebut berada di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Berdasarkan unggahan video Youtube dengan nama Nex Carlos, warung makan ini terlihat sederhana. Bahkan, warung ini cukup disekat menggunakan triplek dan berdiri di pinggir jalan bernama Mie A Hong.
Food vlogger mengaku tidak berhasil menemukan alamat warung di internet. Mengenai hal tersebut, pria ini lantas bertanya kepada pemiliknya langsung.
"Tempo hari ada (di Google) tapi dihapus lagi," ucap pemilik warung pada video dikutip Beritahits.id pada Kamis, (15/9/2022).
Pria sudah paruh baya ini mengaku, jika warungnya sengaja dibikin agar tidak terlihat di internet. Alasannya karena pasangan suami istri ini tak mau pusing.
"Biar nggak terlalu rame, pusing. Rame juga buat apa. Secukupnya saja kan sudah tua," tuturnya.
Baca Juga: Amalan Sederhana yang Membuat Rezeki Melimpah Ungkap Ustadz Adi Hidayat
Untuk diketahui, warung sederhana yang menawarkan makanan Mie dan juga makanan Tionghoa ini sudah berdiri selama kurang lebih 40 tahun.
Tidak hanya itu, harga makanan di warung tersebut terbilang sangat ekonomis mulai dari Rp. 16 ribu rupiah dan 100 persen halal.
Berita Terkait
-
Epy Kusnandar dan Karina Ranau Ungkap Kronologi Saat Warungnya Didatangi Oknum
-
Bikin Kulit Glowing Itu Nggak Susah, Cukup Lakukan 3 Kebiasaan Sederhana Ini!
-
Penjualan iPhone 17 Series Laris Lampaui iPhone 16, Model Air Tak Sesuai Harapan
-
5 Fakta Warung Epy Kusnandar Dipalak Preman, Aksi Terekam CCTV hingga Polisi Turun Tangan
-
5 Realita Mobil LCGC untuk Hindari Jebakan Biaya bagi Pembeli Mobil Pertama
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!