BeritaHits.id - Beredar di media sosial video yang memperlihatkan momen pernikahan kakek-kakek usia 52 tahun dengan seorang remaja berusia 17 tahun.
Pernikahan beda usia 35 tahun tersebut menjadi viral usai video yang merekam momen pernikahannya diunggah oleh warganet berakun TikTok @utari_lestariy10.
Akun TikTok ini mengunggah dua video yang memperlihatkan pasangan pengantin asal Lombok tersebut sedang duduk berdua memakai busana adat suku Sasak.
Keduanya terlihat serasi menggunakan baju adat tersebut. Mempelai wanita menggunakan kain pelung, sedangkan mempelai laki-laki mengenakan pakaian adat pria Sasak lengkap dengan sapuk dan Pegon.
Baca Juga: Kisah Cinta Raja Charles III dan Camilla, dari Pertemuan Pertama, Perselingkuhan, dan Pernikahan
Dalam video yang beredar, kedua mempelai terlihat sedang duduk berdua di depan rumah. Mempelai laki-laki tampak tersenyum bahagia. Begitu pula dengan mempelai wanita, ia tampak tersenyum cerah.
Di sekeliling kedua memperlai ini tampak para warga dan keluarga yang sedang mengerubungi keduanya.
Video unggahan ini sontak saja viral. Hingga sekarang, videonya telah ditonton lebih dari 1,3 juta kali.
Komentar Netizen
Dalam kolom komentar video unggahan, banyak netizen yang mengecam terjadinya pernikahan ini. Netizen menilai mempelai wanita masih berusia begitu belia.
Baca Juga: Bikin Deg-degan! 13 Rekomendasi Film Dewasa 18+ Korea
"Mau heran tapi ini Lombok dan jodoh," ujar netizen.
"Ini kok bisa ibunya si perempuan itu ngerestuin," imbuh netizen lain.
"Mau heran inilah Indonesia," kata netizen lain.
"Lebih cocok jadi kakeknya," ungkap netizen lain.
"Mirip, walau pantesnya jadi cucunya," tambah netizen lain.
"Dia yang bahagia, kok gue yang khawatir besti. Santai amat itu anaknya. Samawa ya dek," komentar netizen lainnya lagi.
Batas Usia Pernikahan
Dalam UU Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan, pemerintah sudah mengatur batas usia pernikahan, yaitu batas usia minimal perempuan untuk menikah adalah 16 tahun.
Konfirmasi BeritaHits.id
BeritaHits.id telah menghubungi pihak pengunggah video.
Pengunggah video ini telah mengkonfirmasi bahwa usia mempelai laki-laki adalah 52 tahun. Sedangkan mempelai wanita berusia 17 tahun.
Keduanya tinggal di satu kecamatan, si pria dari Dusun Lelong dan si wanita dari Dusun Beraim.
Berita Terkait
-
Publik Lupa Kasus: Potret sebelum Nikah dari Nissa Sabyan Bersama Vespa Mahal Tuai Pujian Setinggi Langit
-
Ada Inovasi Terbaru Kirim Hadiah Virtual Motor dan Makanan di TikTok LIVE, Begini Caranya
-
Nissa Sabyan 'Cuma' Dapat Mahar Emas 3 Gram dan Uang Rp200 Ribu dari Ayus, Berapa Tarif Manggung Sabyan Gambus?
-
Kapan Tanggal Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus? Maharnya Emas 3 Gram serta Uang Rp200 Ribu
-
Standar Nikah Muda dan Mengapa Angka Perceraian Semakin Tinggi?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak