BeritaHits.id - Beredar di media sosial video yang merekam sebuah tembok milik warga yang dibangun mepet ke jalan raya.
Video tersebut direkam oleh seorang warga lain yang sedang melintasi di jalan raya tersebut.
Videonya lantas diunggah ulang oleh akun Instagram @terangmedia pada Jumat (16/09/22).
"Seorang warga membangun pagar rumah sampai bahu jalan," keterangan yang ditulis akun pengunggah video dikutip BeritaHits.id.
Baca Juga: Wah Nikita Mirzani Sindir Najwa Shihab, Ini Penyebanya
Dalam video yang diunggah, tampak tembok rumah milik seorang warga yang sedang dalam proses pembangunan.
Anehnya, warga tersebut membangun tembok yang terbuat batako sampai mepet ke jalan raya.
Tembok tersebut tampak dibangun di depan beberapa ruko-ruko kecil yang berada di pinggir jalan.
Perekam video lantas menjelaskan bahwa jarak antara ruko dan tembok yang dibangun sekitar dua meter.
Perekam video ini juga menjelaskan bahwa lokasi tembok yang dibangun hingga mepet jalan raya ini berada di wilayah Cianjur, Jawa Barat.
"Ini siapa yang salah, bangun benteng rumah sampai bahu jalan. Bagaimana tindakan pemerintah kalau diabaikan. Alamat lokasi Jalan Selamat, Kelurahan Solokpandan, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat," keterangan yang ada di dalam video.
Video ini sontak saja menuai beragam komentar dari netizen. Dalam komentarnya, netizen melontarkan respons pro kontra atas perilaku warga yang nekat membangun tembok hingga mepet ke jalan raya.
"Tergantung sertifikat. Tanah milik sampai mana," ujar netizen.
"Kayaknya nggak mungkin dia berani sampai ke jalan kalau nggak ada sertifikat bahwa tanah dia memang sampai situ. Itu kan belum masuk aspal," imbuh netizen lain.
"Dia nggak tahu fungsi GSB/GSJ-nya," kata netizen lain.
"Biar dibangun dulu, nanti udah jadi dirubuhin biar rugi dia," tambah netizen lain.
"Biar kelar dulu aja. Kan enak kalau udah rapi kena gusur jalur hijau," komentar netizen lainnya lagi.
Hingga sekarang, video unggahan ini telah ditonton lebih dari 7,1 ribu kali. Video ini juga telah mendapatkan ratusan suka dari netizen.
Berita Terkait
-
Viral Gegara Bentak Warga 'Siapa Kamu', Kekayaan dan Isi Garasi Kombes Pol Jonner Samosir Dikuliti: Tak Punya Rumah?
-
Motif Keji di Balik Polisi Tembak Mati Warga di Kalteng, Diduga karena Ingin Beli Sabu
-
Sadis! Nyabu Dulu Sebelum Tembak Mati Korban yang Dirampok, Hinca Demokrat Curiga Brigadir AKS Terlibat Gembong Narkoba
-
Brigadir AKS Polisi Perampok dan Penembak Mati Warga Ternyata Narkoboy, Kapolda Kalteng Blak-blakan di DPR: Dia Nyabu
-
Jejak Kelam Brigadir Anton Sebelum Tembak Mati Warga, Pernah Tertangkap Tangan Lakukan Pungli
Terpopuler
- Gus Miftah Malu Lihat Ceramah Ustaz Maulana di TV: Gak Pantas Dakwah Pecicilan!
- Akhirnya Menang Lawan Timnas Indonesia, Kiper Vietnam: Bukan Skuad Terkuat, Fisik Mereka...
- Shin Tae-yong: Elkan Baggott Bisa Jadi Tumpuan Pertahanan Kami
- Staf Gibran Gusur Jemaah Lain di Masjid Demi Wapres Salat di Saf Depan, Buya Yahya: Haram!
- Gibran Diteriaki Fufufafa saat Datangi Lokasi Kebakaran, Auto Kena Tegur Aparat
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Rp 8 Jutaan dari Berbagai Merek, Terbaik Desember 2024
-
Dituntut 12 Tahun Bui, Harvey Moeis ke Sandra Dewi: Titip Anak-anak, Papa Bukan Koruptor
-
Pertumbuhan Ekonomi 2025 Terancam Stagnasi, Kebijakan Pajak Prabowo Jadi Kendala Utama
-
Satu Bulan Tanpa Kepastian, KMS Kembali Gelar Aksi untuk Kasus Pembunuhan Brutal di Paser
-
Salahkan Media, Natalius Pigai Ngaku Tak Tahu Soal Konflik Tambang dan Masyarakat Adat di Paser: Gimana Kita Bisa Tahu?
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak