BeritaHits.id - Beredar video dua bocah yang hendak menukar daun singkong demi bisa makan mi instan tengah menjadi sorotan.
Video viral itu dibagikan kembali oleh akun @dunia_kaumhawa di jejaring media sosial Instagram.
Si perekam video memperlihatkan dua bocah laki-laki yang membawa masing-masing satu ikat besar daun singkong.
Di belakang mereka, sang ibu mengantarkan anak-anaknya ke pos TNI.
Baca Juga: Sempat Dirawat Bersama Kakek, Bocah 3 Tahun Korban Kebakaran di Bontang Meninggal Dunia
Perekam video yang juga berprofesi sebagai TNI itu pun mengambil daun singkong tersebut dan menanyakan tujuan mereka.
Si ibu dengan pelan mengatakan bahwa anak-anaknya menginginkan mi instan, maka dari itu menukarkan daun singkong ke TNI itu.
"Pengen makan mie, tukar daun singkong," tulis keterangan dilihat Beritahits.id, Selasa (20/09/2022).
Pria itu lantas meminta rekannya yang berada di dalam pos penjagaan untuk memberikan mi instan kepada mereka.
Lalu, dia pun tak ragu dan dengan senang hati memberikan sebanyak lima bungkus mi instan dengan dua rasa yang berbeda kepada kedua anak laki-laki itu.
Dua bocah laki-laki dan ibunya itu pun pergi meninggalkan pos usai mendapatkan mi instan serta berterima kasih kepada si TNI.
Tayangan itu seketika viral dan menuai beragam tanggapan. Warganet mengaku banjir air mata dan terharu melihat tayangan tersebut.
"Ternyata hanya sesama rakyat yang bisa memikirikan perut rakyat," tulis @riska***.
"Sedih banget lihatnya, makasih kakak baik yang bisa membantu," timpal @mia***.
"Ya Allah baik banget bapak tentara. Terimakasih. Sehat-sehat terus orang baik. Jangan pakai bawang kenapa pak," ungkap @moe***.
"Mau makan mie aja rakyat masih susah," komentar @ipa***.
Saat artikel ini disusun, unggahan telah mendapatkan ribuan tanda suka dan puluhan komentar.
Berita Terkait
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
Viral Drawing Liga 4 Indonesia Disebut Settingan, Kertas Undian Dibuka di Bawah
-
Baim Wong ke Malaysia, Beredar Video Paula Verhoeven Diduga Jemput Paksa Anak-Anak
-
7 Sumber Penghasilan Roro Fitria, Gelontorkan Rp100 Juta per Bulan untuk Anak
-
Mengintip Kekayaan Roro Fitria, Sebut Kebutuhan Sang Anak Capai Rp100 Juta Per Bulan
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak