Scroll untuk membaca artikel
Farah Nabilla | Dita Alvinasari
Sabtu, 24 September 2022 | 16:42 WIB
Uang palsu beredar di Pekalongan (Instagram/ pekalonganinfo)

"Pembeli dengan nomor WhatsApp 088221399432, Jika ada yang mengetahui pemilik nomor tersebut silakan DM kami," tulis akun pengunggah video.

Video unggahan ini pun sontak saja viral. Hingga kini, videonya telah ditonton lebih dari 57 ribu kali.

Puluhan komentar juga telah membanjiri unggahan ini. Dalam komentarnya, para netizen menyarankan agar lebih waspada saat melakukan transaksi jual beli.

Netizen juga menyarankan agar di zaman yang sudah modern, warga memanfaatkan aplikasi digital payment.

Baca Juga: Sahabat Polisi yang Sentil Najwa Shihab Terekam Lagi Bareng Habib Kribo, Warganet: Oalah Pantesan!

"Harus lebih waspada, terutama bagi orang-orang yang sudah tua. Kadang sering ketipu uang palsu," ujar netizen.

"Zaman saiki penipu lebih pintar dari yang ditipu," imbuh netizen lain.

"Makanya sekarang lebih baik transaksinya sacara elektronik saja," kata netizen lain.

"Saran saja kalau COD HP atau barang yang nilainya mahal, lebih baik didatangi langsung ke rumahnya yang punya. Kalau dia nggak mau, ya sudah nggak usah mau," tambah netizen lain.

"Di zaman modern ini sudah saatnya pakai digital pay seperti DANA, OVO, GoPay, Brimo, dan lain-lain," komentar netizen lainnya lagi.

Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Penyidik Akhirnya Temukan Ruang Rahasia Berisi Tangan Manusia Milik Ferdy Sambo?

Load More