BeritaHits.id - Beredar rekaman video yang memperlihatkan seorang pria diduga melakukan tindak pidana pemerasan kepada warga. Dalam melancarkan aksinya, pria tersebut mengaku sebagai anggota Polda Sumut.
Pada video viral yang dibagikan ulang oleh akun Instagram dengan nama pengguna @kabarnegri, peristiwa bermula saat pria yang mengaku polisi datang ke sebuah warung dengan mengendarai motor.
Terduga pelaku mengendarai sepeda motor jenis Honda Verza BK 3745 AEW.
Di lokasi kejadian, terduga pun bertemu dan berbincang dengan pemuda sekaligus perekam video.
Berdasarkan percakapan mereka, pria yang mengaku polisi minta jatah atau melakukan pemalakan ke pemilik warung untuk membeli rokok.
"Aku cuman minta tolong. Bantu buat beli rokok," ucap terduga pelaku seperti pada video dikutip Beritahits.id pada Minggu, (25/9/2022).
Saat pemilik warung meminta identitas terduga pelaku, pria berpakaian rapi tersebut ketakutan dan justru berusaha kabur meninggalkan warung.
Terduga pelaku terlihat panik setelah pemilik warung berpura-pura ingin memastikan identitas pria kepada temannya yang juga polisi.
Kemudian terduga ngotot menunggu di luar warung hingga akhirnya kabur dengan motornya.
Baca Juga: Buntut Panjang Wakil Ketua DPRD Depok Injak Sopir Truk: Dihujat, Dilaporkan, dan Terancam Dipecat
"Abang mau ke mana? enggak usah lah bang tunjukan saja identitasnya biar jelas," ucap pemuda.
Informasi pada keterangan video, bahwa peristiwa terjadi di Jalan Seser 3 No 8 Kuburan, Kecamatan Medan Amplas. Sementara untuk waktunya belum diketahui.
Rekaman video yang mempertontonkan polisi gadungan ini dikomentari warganet.
"Bahasanya itu loh bantu bantu," kata warganet meninggalkan komentar.
"Tandai muka nya," cuit neter.
"Perlu dilacak Komandan. Sudah terbukti pungli," ujar warga lokal.
Berita Terkait
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Viral ASN Deli Serdang Ngaku Sulit Naik Pangkat, Bobby Nasution Langsung Mediasi dan Ini Hasilnya
-
Coki Tak Akan Tinggalkan Onad Usai Terciduk Narkoba: Bukan Orang Jahat!
-
Terungkap! 5 Fakta Baru Kasus Narkoba Onad: Pemasok Dibekuk, Statusnya Jadi Korban
-
Profil Beby Prisillia, Istri Onadio Leonardo yang Sempat Terseret Kasus Dugaan Narkoba
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!