BeritaHits.id - Beredar video seorang pria yang telah bekerja sebagai driver ojek online alias ojol selama 6 tahun tengah menjadi sorotan.
Pasalnya, pria itu akhirnya bisa membeli sepatu idamannya yang mahal dengan jerih payahnya menjadi driver ojol.
Video itu dibagikan oleh akun @rumpi_gosip di jejaring media sosial Instagram.
"Selesai ngojek, gue pengen beli sesuatu yang dari dulu gue pengen banget punya," ungkap si pria dipetik Beritahits.id, Senin (26/09/2022).
Baca Juga: Viral! Anggota DPRD Kota Depok Menghukum Supir Truk Dengan Push-up Dan Berguling-guling Dijalan
Pria itu mengaku bekerja sebagai driver ojol selama 6 tahun dan telah membawa 25 ribu customer.
Kini, pria itu ingin mewujudkan impiannya karena sempat ragu-ragu untuk membeli barang tersebut.
"Karena harga sepatunya buat ojol kek gue emang mahal. Tapi karena kemarin Golden State Warriors juara NBA dan Steph Curry jadi Finals MVP (Pemain favorit gue) gue jadi yakin banget (untuk beli)," ungkapnya.
Selama menunggu orderan, pria itu selalu menonton pertandingan NBA sedari dulu.
Hingga akhirnya, tiba momen si pria membeli sepatu Curry 9 "We Belive" yang diinginkan driver ojol tersebut dari hasil uangnya menabung.
Baca Juga: Freestyle Sejak Dini! Aksi Bocil Atraksi Naik Mobil Mainan di Tempat Wisata Bikin Pengunjung Melongo
"Gue nggak ngerokok, nggak ngopi, uangnya beliin ini aja," tuturnya.
Sepatu dengan harga Rp2,75 juta itu pun berhasil dimiliki si pria dan terlihat dirinya begitu bahagia saat membawa bungkusan impiannya tersebut.
Terlihat, si pria membuka bungkus sepatu di pinggir jalan dengan wajah bahagia.
Pria itu tampak berbinar dan menangis terharu melihat sepatu yang disebut mirip dengan pemain basket idolanya.
"Dan ini bikin gue bahagia!" ungkapnya sambil menunjukkan sepatu warna biru tersebut dipakainya.
"Selain bisa ngasih buat orang tua dan menabung buat masa depan, ini pencapaian yang sangat berarti buat gue pribadi," lanjutnya.
Unggahan itu seketika ramai dan viral hingga menuai beragam tanggapan. Kebanyakan warganet membanjiri unggahan tersebut dengan pujian sebab salut dengan usaha si pria.
"Gara-gara video ini saya merasa tertampar karena kurangnya rasa syukur," tulis @buk***.
"Anda hebat mas luar biasa, sehat dan sukses selalu aamiin," ungkap @mrs***.
"Definisi laki-laki idaman, penuh perjuangan banget karena mewujudkan wish list dengan uang hasil jerih payah sendiri itu nikmatnya MasyaAllah," imbuh @chri***.
"Yang bikin salut adalah dia berani bersabar untuk mendapatkan barang yang dia impikan tanpa cari jalan pintas dengan pinjol," ujar @les***.
Berita Terkait
-
Viral! Anggota DPRD Kota Depok Menghukum Supir Truk Dengan Push-up Dan Berguling-guling Dijalan
-
Freestyle Sejak Dini! Aksi Bocil Atraksi Naik Mobil Mainan di Tempat Wisata Bikin Pengunjung Melongo
-
Video Viral Pedagang Bakso Keliling Kawal Mobil Ambulans, Warganet: Serasa Pakai Motor Patwal
-
Viral Bapak Pengamen Suaranya Mirip Jon Bon Jovi, Banjir Pujian Warganet
-
Ramai Soal Air Putih di Media Sosial, Apa Bedanya Air Mineral dan Air Demineral?
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
-
5 HP dengan Kamera Terbaik di Dunia 2025, Ada Vivo dan Huawei
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak