BeritaHits.id - Sebuah video CCTV memperlihatkan detik-detik dugaan tindak pidana penjambretan viral di media sosial. Korban diketahui merupakan emak-emak yang tengah asyik jalan santai.
Berdasarkan postingan video yang dibagikan ulang lewat akun Instagram dengan nama pengguna @bogordailynews, terduga pelaku jambret diketahui dua orang pria.
Mereka berhasil menarik paksa perhiasan kalung emas milik korban emak-emak.
Pada video CCTV, peristiwa bermula saat korban emak-emak berjalan santai di pinggir jalanan umum bersama satu teman perempuannya.
Sesampainya di jalan pertigaan, kedua perempuan tersebut belok ke arah kanan.
Disaat bersamaan, datang terduga pelaku jambret dua orang pria mengendarai motor berboncengan. Kemudian satu terduga yang duduk di belakang turun mendekat ke arah emak-emak itu.
Dalam keadaan korban lengah, terduga pelaku langsung mengeksekusi kejahatannya. Terduga menarik paksa kalung emas milik korban sampai korban tersungkur di tanah.
Usai barang incarannya berpindah tangan, dua terduga pelaku jambret langsung tancap gas meninggalkan lokasi kejadian.
Sayangnya, hingga berita ini ditulis, belum ada informasi terkait di mana dan kapan peristiwa naas itu terjadi.
Baca Juga: Pekerja Nasi Ayam Kena Begal di Jalan Pukat VII Medan, Videonya Viral
Warganet di sosial media turut prihatin dengan kejadian yang dialami korban. Warganet menyarankan agar perempuan manapun dapat mengurangi pamer perhiasan, Karena saat ini kejahatan semakin brutal.
"Waspada buat emak-emak jaman sekarang dikurangi pamer perhiasan Karena kejahatan semangkin brutal," kata neter dikutip Beritahits.id pada Selasa, (27/9/2022).
"Efek makin sulitnya cari makan," cetus warganet.
"Itulah kenapa aku nggak berani pakai kalung," ujar warga lokal.
"Polisi lagi sibuk, mana sahabat polisi yang katanya kalau nggak ada polisi gimana jadinya Negara kita. Lah ini buktinya kejahatan merajalela," cuit publik.
"Hati-hati ya sayang di mana pun berada sekarang di Indonesia sangat meresahkan kejahatan," kata netizen.
Berita Terkait
-
Viral Bawang Bombai Berkarung-karung Dibuang di Lereng Curam Batam, Ternyata...
-
Wapres Gibran Undi Doorprize di Acara Mancing, Ray Rangkuti Ketawa Ngakak: Aku Gak Bisa Lagi Ngomong
-
Viral Aniaya Kepala SPPG, Wabup Pidie Jaya Hasan Basri Acak-acak Dapur MBG Gegara Tuding Nasi Basi
-
Viral Momen Rizki Rifai, Anggota DPRD Langkat Asyik Joget di Kapal Mewah
-
Mobil Berlogo Badan Gizi Nasional Angkut Babi Viral, BGN Lapor Polisi!
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!