BeritaHits.id - Komedian Soleh Solihun buat cuitan soal dirinya yang terkena pungutan liar (pungli) saat sedang perpanjangan STNK 5 tahunan di Samsat Polda Metro. Ia mengaku harus membayar Rp30 ribu saat hendak melakukan cek fisik.
"Perpanjang STNK 5 tahunan. Jam 8 pagi sampai Samsat di Polda Metro, langsung cek fisik. Bayar Rp30 ribu," ujar Soleh melalui akun Twitter-nya @solehsolihun pada Selasa (27/9/22).
Melalui cuitannya, Soleh menjelaskan kronologi ketika dirinya melakukan perpanjangan STNK. Mulai dari cek fisik, menyerahkan formulir, memasukkan berkas ke loket perpanjangan, bayar pajak, dan mengambil plat nomor kendaraan.
Ternyata persoalan pungli yang dialami Soleh Solihun tidak berhenti di cuitan ini saja. Pihak Samsat Jakarta Selatan langsung menghadap dan meminta maaf kepada Soleh.
Baca Juga: Twitter Bakal Minta Keterangan Elon Musk Soal Batal Beli Twitter, Wawancara Dilakukan Tertutup
Kanit Samsat Jakarta Selatan, AKP Mulyono, mengungkapkan bahwa oknum yang melakukan pungli akan diberi sanksi.
"Perkara Rp30 ribu cek fisik, ternyata ulah oknum. barusan AKP Mulyono Kanit Samsat Jakarta Selatan menghadap saya dan meminta maaf atas ulah oknum (di sebelah saya) dan mengatakan si oknum akan diberi hukuman," kata Soleh.
AKP Mulyono juga menegaskan bahwa cek fisik tidak dipungut biaya alias gratis.
"Pak Mulyono sekali lagi memastikan: cek fisik gratis!" terang Soleh.
Di akhir cuitannya, Soleh berharap agar itikad baik dari AKP Mulyono dapat membersihkan pungli yang ada di Samsat.
Baca Juga: Batal Beli Twitter, Elon Musk akan Diwawancarai Petinggi Twitter
"Semoga itikad baik Pak Mulyono buat membersihkan pungli dari Samsat bisa terus terlaksana. Saya tadi kasih saran: pasang pengumuman di tempat cek fisik yang bertuliskan: "CEK FISIK, GRATIS," pungkasnya.
Unggahan ini sontak saja menuai beragam komentar dari warganet. Beberapa warganet mengungkapkan bahwa mereka juga mengalami kejadian persis dengan Solehh.
"Gue belum lama juga cek fisik di sini. Sama bayar Rp30 ribu juga," kata warganet.
"Berarti lu kurang terkenal Soleh, masih dipungliin," imbuh warganet lain.
"Sudah dikenai biaya, dikerjai pula. Kita tunggu kelanjutannya pemirsa," terang warganet lain.
"Perpanjangan STNK 5 tahunan di Depok sama persis kayak gini," tambah warganet lain.
"Karena postingan ini saya jadi tahu cek fisik itu gratis," komentar warganet lainnya lagi.
Hingga kini, cuitan ini telah mendapatkan sejumlah 6 ribu suka dan 1 retweet dari warganet.
Berita Terkait
-
Elon Musk Dituding Sebarkan Informasi Menyesatkan Terkait Pemilu AS di X
-
Ridwan Kamil Minta Izin Aktif Kembali di X, Netizen: Di-Pin Nggak?
-
Platform X Tangguhkan Akun Atas Nama Pemimpin Iran Ayatollah Ali Khamenei
-
Cara Bayar Pajak Motor Online: Panduan Lengkap via Aplikasi SIGNAL
-
Cara Mutasi Kendaraan Online dengan Mudah, Bebas Antrean di Samsat
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak