Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Evi Nur Afiah
Selasa, 27 September 2022 | 19:03 WIB
Bocah laki-laki ini jual telur saat bertemu Jokowi (Twitter/ @alextham878).

BeritaHits.id - Seorang bocah laki-laki nekat menerobos Paspampres (Pasukan Pengamanan Presiden) demi bertemu dengan Presiden Joko Widodo. 

Berdasarkan video dalam tayangan tvone yang dibagikan kembali lewat akun Twitter @alextham878, terdengar teriakan bocah laki-laki berkaos hitam memanggil nama presiden berkali-kali 'Pak Jokowi'.

Bocah yang diketahui bernama Farel itu, berada di tengah-tengah lautan masyarakat yang bertemu dengan mantan Walikota Solo itu.

Berkat kegigihannya, anak tersebut berhasil menerobos barisan emak-emak dan juga barikade Paspampres. Dia kemudian mendekat ke mobil yang sudah ditumpangi Jokowi. 

Baca Juga: Video Presiden Jokowi Marah Besar Viral, Padahal ini Faktanya

Bukan tanpa alasan bocah ini menemui sang presiden. Dia bertemu untuk menawarkan jualannya kepada Jokowi yaitu telur, yang dia bawa dengan wadah plastik.

Anak tersebut merupakan pedagang asongan setempat di wilayah yang sedang dikunjungi presiden ke 7 itu.

Pada video dengan durasi 2:04 menit, terlihat bocah laki-laki terlibat obrolan singkat dengan sang presiden. 

Belum tahu apa yang mereka bicarakan namun Jokowi terpantau mengeluarkan amplop lalu diberikan kepada bocah penjual telor.

Di akhir video, bocah laki-laki menunjukan isi amplop dari Jokowi yang berisi sejumlah uang. Dia pun tampak senang menerima pemberian presiden seperti yang terlihat pada video.

Baca Juga: 7 Gelar Adat yang Diterima Jokowi, Terbaru La Ode Muhammad Joko Widodo Lakina Bhawaangi yi Nusantara

Informasinya, momen manis ini terjadi di Baubau, Sulawesi belum lama ini.

Unggahan tersebut dikomentari warganet di sosial media. Ada yang menyebut bahwa momen bocah laki-laki bertemu Jokowi itu sudah disetting.

"Sudah disetting sutradara," kata neter meninggalkan komentar pada unggahan dikutip Beritahits.id pada Selasa, (27/9/20220.

"Jadi kayak drama sinetron," ungkap warganet.

"Selalu ada kisah tersendiri di setiap kunjungan Pak Jokowi ke daerah-daerah. Saya bangga dengan perilaku bapak Presiden Indonesia," ucap warga lokal.

Load More