BeritaHits.id - Seorang bocah laki-laki nekat menerobos Paspampres (Pasukan Pengamanan Presiden) demi bertemu dengan Presiden Joko Widodo.
Berdasarkan video dalam tayangan tvone yang dibagikan kembali lewat akun Twitter @alextham878, terdengar teriakan bocah laki-laki berkaos hitam memanggil nama presiden berkali-kali 'Pak Jokowi'.
Bocah yang diketahui bernama Farel itu, berada di tengah-tengah lautan masyarakat yang bertemu dengan mantan Walikota Solo itu.
Berkat kegigihannya, anak tersebut berhasil menerobos barisan emak-emak dan juga barikade Paspampres. Dia kemudian mendekat ke mobil yang sudah ditumpangi Jokowi.
Bukan tanpa alasan bocah ini menemui sang presiden. Dia bertemu untuk menawarkan jualannya kepada Jokowi yaitu telur, yang dia bawa dengan wadah plastik.
Anak tersebut merupakan pedagang asongan setempat di wilayah yang sedang dikunjungi presiden ke 7 itu.
Pada video dengan durasi 2:04 menit, terlihat bocah laki-laki terlibat obrolan singkat dengan sang presiden.
Belum tahu apa yang mereka bicarakan namun Jokowi terpantau mengeluarkan amplop lalu diberikan kepada bocah penjual telor.
Di akhir video, bocah laki-laki menunjukan isi amplop dari Jokowi yang berisi sejumlah uang. Dia pun tampak senang menerima pemberian presiden seperti yang terlihat pada video.
Baca Juga: Video Presiden Jokowi Marah Besar Viral, Padahal ini Faktanya
Informasinya, momen manis ini terjadi di Baubau, Sulawesi belum lama ini.
Unggahan tersebut dikomentari warganet di sosial media. Ada yang menyebut bahwa momen bocah laki-laki bertemu Jokowi itu sudah disetting.
"Sudah disetting sutradara," kata neter meninggalkan komentar pada unggahan dikutip Beritahits.id pada Selasa, (27/9/20220.
"Jadi kayak drama sinetron," ungkap warganet.
"Selalu ada kisah tersendiri di setiap kunjungan Pak Jokowi ke daerah-daerah. Saya bangga dengan perilaku bapak Presiden Indonesia," ucap warga lokal.
Berita Terkait
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Kuasa Hukum Roy Suryo Sebut Kunjungan Eggi Sudjana ke Solo 'Bentuk Penyerahan Diri'
-
Bantah Dibekingi Orang Besar, Abdul Gafur Tantang Pembuktian Aliran Dana ke Kubu RRT
-
Permohonan RJ Eggi Sudjana Masuk, Polda Metro Tunggu Kesepakatan Pelapor di Kasus Ijazah Jokowi
-
Pelapor Kasus Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Dipanggil Polda, Laporan Eggi Sudjana Dicabut?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!