BeritaHits.id - Sebuah video Youtube dengan klaim Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan nekat sujud di hadapan Presiden Jokowi. Alasannya karena Anies takut dijebloskan penjara.
Rekaman tersebut diposting Kanal Youtube dengan nama pengguna FORUM POLITIK.
Video dengan durasi 8.03 menit tersebut diunggah pada Senin, (3/10/2022) dan sudah ditonton 16 ribu kali tayangan.
Berdasarkan thumbnail video memperlihatkan gambar suasana di Istana Negara dengan narasi 'DIPANGGIL KE ISTANA HARI INI, ANIES BASWEDAN SUJUD MINTA AMPUN DI HADAPAN JOKOWI'.
Pada gambar, Jokowi mengenakan blazer biru tua terlihat sedang membungkuk. Salah seorang pria di hadapan Jokowi dengan setelah hitam putih bersujud.
Tidak hanya itu, thumbnail tersebut juga mempertontonkan gambar Ketua Umum PDIP Megawati dan juga Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Apakah klaim pada video Youtube ini benar?
Hasil penelusuran Beritahits.id pada Selasa, (4/10/2022), diperoleh fakta bahwa kabar yang beredar tersebut adalah hoax atau salah.
Penjelasan
Tim pencari fakta tidak menemukan momen Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sujud kepada Jokowi di Istana.
Video hanya berisi potongan-potongan pemberitaan soal Anies yang diduga akan di penjara sebagai upaya penjegalan Anies dalam pemilu 2024.
Pernyataan tersebut sebelumnya pernah dilontarkan oleh Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Demokrat, Andi Arief.
Sementara itu thumbnail pada video tersebut adalah hasil editan. Gambar tersebut merupakan momen menarik saat open house Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, dalam rangka perayaan Idul Fitri 1440 Hijriah, Rabu (5/6/2019).
Salah seorang tamu yang berasal dari masyarakat umum tiba-tiba sujud di hadapan Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana.
Gambar pada thumbnail sama persis dengan foto di situs Detikcom dengan judul artikel 'Halal Bihalal di Istana: Warga Antre Salaman hingga Sujud Depan Jokowi'.
Kesimpulan
Klaim Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan nekat sujud di hadapan Presiden Jokowi ternyata tidak benar.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Prabowo Marah Rakyat Bikin Pusing Pemerintah
-
CEK FAKTA: AHY Minta Ikhaskan Dana Haji yang Dibawa Kabur Yaqut Cholil Qoumas
-
Penjara Prancis Diserang dengan Senjata Otomatis: Tanggapan Keras atas "Tsunami" Narkoba
-
CEK FAKTA: Rumah Ridwan Kamil Digeruduk Warga Saat KPK Sita Barang
-
CEK FAKTA: Klaim Bantuan Dana Rp 3,5 Juta dari BPJS Kesehatan
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak