BeritaHits.id - Berdasarkan cocoklogi yang dilakukan Partai Demokrat, AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) dinilai pas menjadi calon wakil Presiden Anies Baswedan di Pemilu 2024 nanti.
Seperti diketahui, Anies Baswedan resmi menjadi calon Presiden mendatang diusung oleh Partai Nasdem.
"Kalau dari gambarnya (Anies-AHY) itu sudah cocok. Kompatibilitas ini sudah cukup," kata Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat, Andi Mallarangeng saat dimintai tanggapan soal video kebersamaan Anies dan AHY dalam tayangan Kanal Youtube metrotvnews dikutip pada Rabu, (5/10/2022).
Berdasarkan sudut pandangnya, dua tokoh tersebut memiliki tujuan yang sama untuk bangsa ini yaitu melakukan perubahan dan perbaikan.
Tidak hanya itu, Anies dan AHY juga saling melengkapi. Satu pemimpin dari tokoh sipil dan satu dari mantan militer. Sehingga AHY sudah sangat pas disandingkan dengan Anies untuk maju di Pilpres nanti.
"AHY juga keturunan partai, mempunyai kursi cukup banyak di DPR," lanjutnya.
Andi mengklaim, sejauh ini hubungan dengan Partai NasDem berjalan baik. Demokrat juga menyambut baik dan menghargai inisiatif yang dilakukan NasDem soal pencalonan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
Bahkan, lanjut Andi, sebelum deklarasi, ketua umum NasDem secara langsung telah berkomunikasi terlebih dulu ke Demokrat.
"Itu memperlihatkan kesungguhan NasDem berkomunikasi dengan kami," tutur Andi.
Langkah berikutnya yang akan dilakukan Demokrat yaitu melanjutkan pembicaraan baik dengan NasDem maupun PKS.
"Tinggal pasangan ini perlu ditetapkan terlebih dahulu," sautnya.
Sebelumnya diberitakan, Partai Nasional Demokrat (NasDem) mengumumkan mengusung Anies Baswedan untuk Pilpres 2024 mendatang.
"Kenapa Anies Baswedan? Jawabannya adalah why not the best," kata Surya Paloh Ballroom NasDem Tower, Jakarta, Senin.
Anies Baswedan pun menerima pencalonan dari Partai NasDem tersebut.
"Dengan memohon ridho Allah, dengan memohon petunjuk dari-Nya, dan seluruh kerendahan hati, bismillahirrahmanirrahim, kami terima dan siap menjawab tantangan itu," kata Anies.
Berita Terkait
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Lobi Prabowo-SBY Bikin Demokrat Ubah Sikap Soal Pilkada? Ini Kata Gerindra
-
Sebut Politik Dinamis, Dede Yusuf Ungkap Alasan Demokrat 'Lirik' Pilkada Lewat DPRD
-
SBY dan Hoax Ijazah Jokowi, Manuver Demokrat di Pusaran Politik Digital
-
Perang Lawan Hoax SBY: Demokrat Polisikan 4 Akun YouTube dan TikTok, Ini Daftarnya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!