BeritaHits.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, yang baru saja dideklarasikan sebagai calon Presiden 2024 oleh NasDem dikabarkan akan menggandeng Habib Rizieq untuk melawan rezim Jokowi.
Klaim tersebut beredar lewat unggahan video Youtube dengan nama pengguna Gajah Mada TV.
Berdasarkan thumbnail pada video, terlihat gambar Anies berdampingan dengan gambar Habib Rizieq.
Bagian lain, terlihat juga sosok Menteri Pertahanan Prabowo Subianto termasuk gambar Ketua DPR RI Puan Maharani, Wakil Presiden Ma'ruf Amin, ketua MK Anwar Usman.
Pada sisi bawah, terlihat sejumlah massa yang turun ke jalan diduga peserta 212. Gambar pada thumbnail serta judul tersebut menggunakan narasi 'MANTAP! ANIES LAWAN KEZALIMAN JOKOWI, ANIES BASWEDAN AKAN GANDENG HABIB RIZIEQ SELAMATKAN INDONESIA'.
Apakah klaim pada video dengan durasi 8.15 menit tersebut benar?
Hasil penelusuran Beritahits.id pada Jumat, (7/10/2022), video tersebut tidak berisi informasi seperti yang dituduhkan.
Penjelasan
Video yang sudah ditonton sebanyak 2,6 ribu kali itu, berisi pidato Anies saat dideklarasikan sebagai Capres 2024 oleh NasDem beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Terungkap Alasan Presiden Jokowi Tak Salami Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo Saat HUT TNI
Kemudian pada bagian lain di video, terlihat Habib Rizieq sedang menyampaikan dakwahnya soal reklamasi. Saat ditelusuri, Rekaman tersebut merupakan video lama.
Hingga ditonton sampai akhir, tidak ditemukan adanya pernyataan baik Anies Baswedan maupun Habib Rizieq akan melawan rezim Presiden Jokowi.
Sementara itu, gambar thumbnail pada video juga merupakan hasil editan.
Kesimpulan
Klaim pada video soal Anies Baswedan gandeng Habib Rizieq siap tendang Presiden Jokowi adalah keliru.
Berita Terkait
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Anies Desak Banjir Sumatera Ditetapkan Jadi Bencana Nasional
-
Pakar UIKA Dukung Anies Desak Status Bencana Nasional untuk Aceh dan Sumatera
-
Pesan Anies Baswedan untuk Relawan Muda: Demokrasi Tumbuh dari Warga yang Mau Turun Tangan
-
Gelaran Reuni Akbar 212 di Monas
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!