BeritaHits.id - Video detik-detik menegangkan saat pesawat Lion Air JT 330 tujuan Jakarta-Palembang terbakar diunggah di media sosial TikTok @henrypaopao.
Rekaman tersebut memperlihatkan kondisi para penumpang pesawat saat di ketinggian 3 ribu kaki. Pesawat ini mengalami gangguan.
Hari itu, menjadi momen paling horor bagi para penumpang beserta crew pesawat.
Semua orang ketakutan dan menangis. 15 menit terbang, pesawat yang membawa enam crew dan 169 penumpang tiba-tiba mengeluarkan suara ledakan yang cukup keras. Disusul dengan api yang membakar bagian sayap kiri pesawat.
"Keadaan di pesawat uapnya sudah panas banget," tulis narasi pada video TikTok dikutip Beritahits.id pada Kamis, (27/10/2022).
Perekam video juga memperlihatkan suasana di dalam pesawat yang gelap, dibumbui tangisan ibu-ibu yang panik membuat keadaan semakin horor.
"Di pesawat sudah banyak ibu-ibu nangis karena panik, tapi nggak sempat ke record karena aku juga panik," tuturnya.
Beruntungnya, pesawat JT 330 tujuan Jakarta-Palembang berhasil mendarat di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), pada Rabu (26/10/2022).
Isak tangis ketakutan berubah menjadi ucapan syukur karena mereka mendarat dengan selamat. Para penumpang juga mengapresiasi pilot pesawat dengan memberi sebuah tepukan tangan seperti yang terekam di video.
Baca Juga: Mesin Pesawat Lion Air JT330 Terbakar Usai Take Off, Ini Kronologinya
"Apresiasi banget buat pilot yang sudah berhasil bawa kita landing dengan selamat walaupun pas landing pesawat tergelincir," katanya.
Penjelasan Manajemen Lion Air
Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro dalam keterangan tertulis, mengatakan bahwa Pesawat Lion Air JT-330 yang terbakar di bagian mesin kirinya diklaim sudah melalui pengecekan dan dinyatakan aman sebelum lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta (Soetta).
"Sebelum keberangkatan, pesawat Boeing 737-800NG registrasi PK-LKK dinyatakan layak dan aman dioperasikan melalui pengecekan awal," katanya.
Namun saat ketinggian 3 ribu kaki, pilot merasakan kinerja pada salah satu komponen mesin pesawat tidak sesuai dengan yang semestinya dan menunjukkan perlu segera dilakukan pengecekan.
"Dalam memastikan faktor keselamatan dan keamanan penerbangan, pilot memutuskan untuk kembali ke bandar udara asal, di Bandar Udara Internasional Soekarno Hatta," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!