BeritaHits.id - Siapa yang tidak dibuat panik jika tiba-tiba seekor ular berbisa seperti kobra masuk ke dalam rumah? Hal inilah yang dirasakan seorang warga Sungai Petani, Kedah, Malaysia. Namun bukan memanggil pemadam kebakaran, seorang pria bernama Mohammad Amir Faizal malah menawarkan bantuan untuk menangkap ular berbisa tersebut.
Dikutip dari mStar, Faizal ternyata memakai doa Nabi Sulaiman untuk menundukkan ular yang konon bisa membunuh manusia dewasa tersebut. Menurutnya, dengan kebesaran Allah SWT, ular yang semula agresif hingga sudah menegakkan dan melebarkan lehernya tersebut perlahan-lahan surut dan tunduk.
Dilihat di video yang viral beredar di negeri Jiran, ular kobra itu terlihat terpojok ketika berusaha mencari jalan keluar. Pria yang berbekal doa Nabi Sulaiman tadi langsung menyetop pergerakan ular dengan memakai tongkat besi.
Menariknya, Faizal sempat membaca salam sebelum berdoa dan mulai mencoba menundukkan ular kobra tersebut. Perlahan tapi pasti leher tegak si ular kobra turun hingga akhirnya terkesan lebih jinak, bahkan disebut seolah sedang ditidurkan.
“Ini ular kedua yang saya ambil pada minggu ini. Waktu itu sempat dapat yang ukurannya lebih besar, kalau yang ini cuma lebih besar sedikit dari ibu jari, tapi kalau dipatuk ya berbahaya,” ungkapnya, dikutip pada Senin (2/10/2023).
Bersyukurnya, menurut pria itu, pemilik rumah menyadari keberadaan ular kobra yang sedang melata di bawah sofa sehingga bisa langsung dilakukan evakuasi.
Yang cukup menarik perhatian, Faizal rupanya sempat berseloroh dengan ular yang baru ditangkapnya. “Kita foto dulu bentar ya Adik (ular), terima kasih karena tetap diam,” katanya.
Di kontennya yang viral, Faizal juga sempat membagikan cara untuk menjinakkan ular seperti yang dilakukannya. “Kalau kita baca doa Nabi Sulaiman ini, (tapi) ada juga ular yang tidak dengar. Insya Allah kalau kita mau tangkap ular harus tenang, punya ilmu, dan keberanian,” tandasnya.
Namun tetap saja saran darinya tidak langsung diterima oleh warganet. “Jangankan mau baca doa nabi sulaiman, mau ucap salam aja lupa,” rengek warganet.
Baca Juga: Heboh! Mahasiswi UIKA Bogor Diduga Alami Pelecehan Seksual Oleh Dosen
Kalau kalian, berani mencobanya?
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!