BeritaHits.id - Tanda tangan Presiden Joko Widodo atau Jokowi belakangan mengundang perhatian publik. Hal tersebut terjadi saat presiden tengah menandatangani prasasti dalam meresmikan operasional Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) di Stasiun Kereta Cepat Halim, Jakarta Timur, Senin (2/10/2023).
Keheranan pada tanda tangan tersebut disampaikan oleh akun X @kadyasanda.
"Pak tanda tangan aja pak, bukan ngelukis motif batik," tulis akun X @kadyasandya.
Bukan hanya akun tersebut, nyatanya tak sedikit pula warganet lain yang dibikin salah fokus dengan tanda tangan presiden.
Lalu apa makna tanda tangan Presiden Jokowi?
Jika dilihat ada simbol angka dalam tanda tangan presiden ketujuh itu. Tanda tangan Jokowi terdapat angka 1681.
Melansir dari berbagai sumber, angka tersebut rupanya adalah nomor mahasiswa Jokowi saat menjadi mahasiswa UGM yakni 1681/KT.
Presiden Jokowi sendiri pernah menyatakan dalam pidato ilmiahnya di rapat terbuka rangkaian Dies Natalis ke-18 UGM bahwa tanda tangannya membubuhkan nomor mahasiswa selama di kampus.
“Kalau nomor mahasiswa saya juga masih hafal 1681. Tanda tangan saya itu nomor mahasiswa, sampai sekarang,” ujar Jokowi.
“Diamati betul di situ pasti ada 1681,” urai Jokowi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!