BeritaHits.id - Ayah Wayan Mirna Salihin terus menuai kecurigaan warganet setelah rilisnya film dokumenter “Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso” di layanan streaming Netflix. Pasalnya belakangan publik malah curiga Edi Darmawan Salihin lah yang menjadi dalang di balik kematian tiba-tiba Mirna.
Namun hal ini dibantah oleh Darmawan dalam wawancaranya bersama Karni Ilyas. Bahkan Darmawan kemudian mengaku ditipu juga oleh Netflix terkait film dokumenter tersebut.
Bukan hanya itu, Darmawan lalu mengungkap bukti CCTV yang memperlihatkan Jessica Kumala Wongso sudah meletakkan racun di dalam kopi Vietnam milik Mirna. Namun yang menjadi sorotan, Darmawan lantas mengaku sengaja tidak menunjukkan bukti tersebut di pengadilan lantaran tidak mau Jessica sampai mendapat hukuman mati.
“Ini dia masukin sesuatu, sianida. Ini kita waktu itu di Polda rame-rame, sama Pak Tito, sama Pak Krishna,” kata Darmawan, seperti dikutip dari video unggahan akun Twitter @goodghan, Minggu (8/10/2023).
Pengakuan ini saja sudah cukup mengejutkan Karni, sebab Darmawan santai menyebutkan nama Tito Karnavian yang kala itu menjabat sebagai Kapolri.
“Kok Pak Tito ikut turun tangan?” tanya Karni.
“Pak Tito melihat ini justru. Dia panas itu, ‘Wah Ed, lu bakalan nih sidangnya scientific, rame nih!’ Dia bilang begitu. (Tito berkata lagi) ‘Tuh lihat tuh’,” jawab Darmawan.
Setelah itulah baru Darmawan menceritakan perihal alasan video penting itu malah tidak diperlihatkan di persidangan. “Kenapa kita nggak keluarkan dulu waktu sidang? Kita nggak mau dia dihukum mati. Biarin dia kesiksa (di dalam penjara), kalau bisa seumur hidup, maksud saya begitu,” ujar Darmawan.
Darmawan rupanya menyimpan bukti CCTV detik-detik Jessica meletakkan racun di dalam kopi Mirna di ponselnya. Tanpa ragu pria paruh baya tersebut lantas menunjukkannya ke kamera.
Baca Juga: Sosok Rangga Saputro, Ini Kisah Barista Olivier yang Batal Dituntut Ayah Mirna karena Kasihan
“Perhatikan tangan kirinya,” ucap Darmawan. “Ini belum pernah dikeluarkan. Jadi polisi sangat senang sekali, sampai lompat dia.”
Sekilas terdengar suara yang diduga menginstruksikan agar video dihentikan, meski tak diketahui jelas dari mana sumbernya.
Berita Terkait
-
Pemindahan ke IKN Tinggal Tunggu Keppres Prabowo, Pemerintah: Ibu Kota Negara Masih di Jakarta
-
Terpidana Kasus Kopi Sianida Protes Jaksa Hadirkan Ahli, Jessica Wongso Mendadak Walk Out di Sidang PK
-
Mendagri Apresiasi Inflasi Nasional Terkendali, Oktober 2024 Capai 1,71 Persen
-
Pastikan Pilkada 2024 Berlangsung Jurdil, Budi Gunawan Tunjuk Tito Karnavian Pimpin Desk Pilkada
-
Mendagri: BPSDM Perlu Berperan dalam Mendukung Visi Indonesia Emas 2045
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak