BeritaHits.id - Keluarga mendiang Wayan Mirna Salihin ikut dibuat meradang dengan rilisnya film dokumenter “Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso”. Misalnya saja ayah Mirna, Edi Darmawan Salihin, yang mengklaim dirinya sudah ditipu oleh Netflix.
Bukan hanya itu, film dokumenter tersebut juga membuat banyak warganet yang kini berbalik membela Jessica Kumala Wongso dan bahkan menduga banyak nama lain sebagai pembunuh Mirna yang sebenarnya.
Banyaknya rumor yang berkembang ini ternyata juga sudah sampai ke telinga saudari kembar Mirna, Sandy Salihin, yang sekarang tinggal di luar negeri. Namun saat dikonfirmasi oleh Denny Sumargo, Sandy mengaku tidak ingin muncul di podcast untuk mengklarifikasi berbagai isu yang berbalik memojokkan keluarganya.
“Kayaknya nggak perlu tapi coba saya pikirkan. Karena begini Mas Den, dengan semua isu yang ada di luar sana, orang melupakan kalau Mirna sudah tidak ada,” ujar Densu menirukan apa yang disampaikan Mirna, dikutip pada Kamis (12/10/2023).
Baca Juga: Krisna Mukti Murka Namanya Dibawa-bawa Ayah Mirna dalam Kasus Kopi Sianida
“Kalaupun Jessica dibebaskan dan kalaupun publik lebih membela Jessica, saya nggak apa-apa. Karena itu pun tidak akan bisa mengembalikan nyawa Mirna,” sambungnya.
Namun Sandy terlihat berusaha mengimbangi pendapat warganet dengan mengunggah beberapa video terkait kasus kopi sianida di Instagram-nya. Salah satu yang diunggahnya adalah program 60 Minutes Australia yang sempat memuat sesi wawancara dengan dirinya.
Dalam video yang diunggah tahun 2018 tersebut, Sandy menyebut Jessica sebagai satu-satunya orang di lokasi kejadian yang tidak menangis kendati mengaku Mirna sang korban adalah temannya.
“Dia sama sekali nggak nangis,” kata Sandy menggambarkan sosok Jessica yang saat itu menyaksikan detik-detik Mirna sekarat. “Dia satu-satunya orang yang nggak nangis di sana.”
Bahkan Jessica digambarkan tetap tenang selama Mirna buru-buru dibawa ke rumah sakit. Namun pada akhirnya nyawa Mirna tetap melayang hingga berujung dengan drama persidangan yang berlarut-larut.
Baca Juga: Beda Omongan Eddy Hiariej Soal Autopsi Mirna dengan Ahli di Persidangan, Netizen: Mau Bodohi Kami?
Momen ketika Jessica tampak tidak nyaman di rumah duka Mirna pun turut menjadi sorotan. Sandy sendiri secara khusus mengomentari Jessica yang masih bisa tertawa dan tersenyum kendati ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan Mirna oleh Polda Metro Jaya.
Berita Terkait
-
MA Proses PK Jessica Wongso dalam Kasus Kopi Sianida Mirna
-
Pernah Diisukan Penyuka Sejenis, Jessica Wongso Ngaku Banyak Cowok Mendekatinya Usai Bebas
-
Nyanyikan Lagu Whitney Houston, Jessica Wongso Malah Diledek Kolot
-
Jessica Wongso Bikin Sambal Kecombrang, Warganet Malah Salfok ke Gaya Editing Video: Vibes 2016!
-
Centang Biru TikTok Bayar Berapa? Ini Syarat dan Cara Mendapatkan Seperti Akun Jessica Wongso
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak