BeritaHits.id - Kasus bullying yang terjadi di SMAN 1 Stabat, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, sedang menjadi sorotan publik.
Melalui video yang beredar di media sosial, dapat diketahui jika aksi tersebut dilakukan di dalam kelas. Saat peristiwa tersebut berlangsung, korban tampak duduk dikelilingi para pelaku yang juga teman kelasnya.
Para pelaku tampak berkali-kali menarik jilbab korban. Siswi-siswi yang saat itu mengenakan seragam pramuka itu juga terdengar mengejek korban.
Bukan itu saja, para pelaku beberapa kali terlihat menggerayangi tubuh korban. Mereka bahkan sempat memegang payudara korban.
Baca Juga: 2 Petugas Swadaya Air Masyarakat Hilang Tertimbun Longsor di Simalungun, Petugas Kerahkan Alat Berat
Setelah kejadian bullying ini viral, para pelaku akhirnya dipanggil oleh pihak sekolah dan diminta membuat pernyatan permohonan maaf.
Video permintaan maafnya pun viral di media sosial, salah satunya diunggah oleh akun X milik @/kegblgnunfaedh pada Kamis (19/10/2023). Berikut merupakan permintaan maaf pelaku kepada korban.
"Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Saya Fathur Tiara Menanti. Saya Nur Qolni. Saya Mutia Sari. Dengan ini kami bermaksud mengklarifikasi atas beredarnya video yang beredar di media sosial,"
"Video tersebut merupakan candaan saja dan tidak bermaksud membully teman saya. Dengan ini kami memohon maaf kepada teman saya Sagita Saga Simas, kepada bapak kepala sekolah, bapak atau ibu guru, dinas pendidikan, dan terkhusus orang tua kami,"
"Dengan ini kami berjanji tidak mengulangi lagi mulai hari ini dan seterusnya. Demikian klarifikasi ini dibuat atas kesadaran kami," pungkasnya.
Baca Juga: Viral Video Siswi SMA di Langkat Diduga Jadi Korban Bully-Dada Dipegang Teman Kelas, Ini Kata Polisi
Permintaan maaf para pelaku bullying ini sontak saja disorot oleh netizen. Banyak netizen yang kemudian menghujat para pelaku. Pasalnya, mereka mengaku hanya bercanda saat melakukan aksi amoralnya.
Berita Terkait
-
Kronologi Ika Natassa Dihina Mandul oleh Oknum ASN Lampung Barat, Bupati Turun Tangan
-
Tol di Sumatera, Kalimantan, dan Bali Dipadati Kendaraan! Ini Pemicunya
-
Review Anime Kenka Dokugaku, Bukan Sekadar Adu Jotos Biasa!
-
Pertamina Pastikan Kesiapan Stok BBM, LPG dan Jargas di Sumatera Utara Jelang Lebaran
-
9 Rekomendasi Wisata di Danau Toba, 'Surga' Tersembunyi yang Menarik Dijelajahi
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Wall Street Keok, IHSG Diprediksi Melemah Imbas Perang Dagang Trump vs Xi Jinping
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
-
Red Sparks Bangkit Dramatis, Paksa Set Penentuan di Final Liga Voli Korea 2024/2025
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak