BeritaHits.id - Sosok Rara Istiati Wulandari tampaknya sangat identik dengan istilah remote langit. Pasalnya Rara didapuk menjadi pawang hujan di MotoGP Mandalika pada tahun 2022 lalu.
Namun selain “mengendalikan” hujan dan langit, Rara ternyata juga ikut meramalkan dunia politik Tanah Air dengan kartu tarot. Bahkan Rara sempat meramalkan nasib Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sebelum resmi ditetapkan menjadi cawapres Prabowo Subianto.
Dalam prediksinya, Rara rupanya lebih meyakini Menteri BUMN Erick Thohir sebagai cawapres yang akan dipilih Prabowo.
“Apakah Pak Prabowo akan jadi daftar di Pilpres 2024? Apakah paslon Prabowo-ET bisa jadi?” ucap Rara, dikutip pada Senin (23/10/2023).
Baca Juga: Gibran Jadi Cawapres Prabowo, Ganjar Tak Gentar Sebut Jateng Masih akan Jadi Kandang Banteng
“Simbolnya tarot IV of Wands, gambar kebahagiaan di depan istana (yang) bermakna iya,” sambungnya, yang kemudian membandingkan dengan hasil pembacaan kartu tarot untuk Gibran.
Berbeda dengan hasil prediksinya untuk Erick, Rara justru mendapatkan kartu tarot yang bermakna penolakan ketika membaca nasib Gibran dan Prabowo.
“Prediksi Mas Gibran akan menjadi cawapres Pak Prabowo di ajang Pilpres 2024? Simbolnya kartu tarot Knights of Wands, simbol pria naik kuda terjungkal. Sudah dicalonkan sebagai wapres tapi batal (yang) bermakna tidak,” sambungnya.
Meski begitu, Rara meramalkan peran penting Gibran untuk pencalonan Prabowo di Pilpres 2024. “Simbol The Emperor, sosok raja yang duduk tenang memimpin mengamati, dimaknai Ketua TKN,” tutur Rara.
Rara sendiri mengingatkan bahwa hasil baca kartu tarotnya tidak serta-merta benar dan bisa saja meleset. Peringatan ini pun benar adanya sebab nyatanya Prabowo dan Koalisi Indonesia Maju telah mendeklarasikan Gibran sebagai cawapres Prabowo pada Minggu (22/10/2023) malam.
Baca Juga: Profil Selvi Ananda, Istri Gibran Rakabuming Raka Cawapres Prabowo
Rara juga telah mengakui prediksinya yang meleset tersebut di akun Instagram-nya. Tampak Rara mengaitkan kesalahan ramalannya dengan hari ulangtahunnya.
“Menghaturkan selamat ya buat Pak Prabowo sudah ada cawapresnya Mas Gibran. Hari ini ramalanku meleset. Aku teringat nasehat ortu, saat hari ulang taun jangan meramal nasib orang, pamali bisa tidak jitu,” jelas Rara.
Berita Terkait
-
Gibran Jadi Cawapres Prabowo, Ganjar Tak Gentar Sebut Jateng Masih akan Jadi Kandang Banteng
-
Profil Selvi Ananda, Istri Gibran Rakabuming Raka Cawapres Prabowo
-
Ini 'Dosa Besar' Ganjar Diduga Penyebab Jokowi Lebih Dukung Prabowo, sampai Rela Sodorkan Gibran
-
Gibran Tak Ingin Pusing dengan Statusnya di PDI Perjuangan, Serahkan ke Pimpinan Partai
-
Gibran Jadi Cawapres, Hasto: Mahasiswa Aja Perlu Pengalaman Buat Dapat Gelar S3
Terpopuler
- 3 HP Murah RAM 12 GB dan Memori 256 GB Terbaik Mei 2025
- Yamaha Scorpio Z Terlahir Kembali: Harga Mulai Rp30 Juta, Mesin Seirit Supra X 125
- Dirumorkan Jadi WNI, Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp596 M Dibajak Belanda
- 5 Rekomendasi Sunscreen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Tetap Sehat dan Terlindungi
- Pengamat Bola Internasional Blak-blakan Kualitas Mees Hilgers di Belanda: Bek Bagus tapi Dia...
Pilihan
-
5 Perbedaan Sunscreen Wardah UV Shield Airy Smooth dan Essential Gel, Pilih Mana?
-
Review Sunscreen Wardah UV Shield Acne Calming, Recommended buat Kulit Berjerawat
-
Erick Thohir Tambah Deputi di Kementerian BUMN, Buat Apa?
-
5 Rekomendasi Maskara Waterproof Terbaik, Bulu Mata Lentik nan Cantik
-
4 Manfaat Skincare Mengandung Salicylic Acid, Hilangkan Jerawat Bersihkan Kulit Berminyak
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak