BeritaHits.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka telah secara resmi ditetapkan sebagai bacawapres Prabowo Subianto. Banyak yang kemudian mengkritik Presiden Joko Widodo karena dianggap berusaha melanggengkan politik dnasti.
Sejumlah pihak pun menilai Gibran masih kelewat hijau untuk menjadi seorang RI 2. Bahkan ledekan politisi senior PDI Perjuangan Panda Nababan yang menyebut Gibran sebagai anak ingusan kembali diungkit oleh warganet.
Namun hal ini tampaknya tidak diambil pusing oleh Gibran yang kini nasibnya di PDIP sedang dipertanyakan. Dilihat dalam potongan wawancaranya bersama Rosiana Silalahi di salah satu kanal televisi swasta, Gibran menekankan agar manuver politiknya tidak perlu dipusingkan jika dirinya dianggap sekadar anak ingusan.
“Kalau memang saya anak ingusan, ya nggak usah takut sama saya, nggak usah takut sama manuver saya,” ujar Gibran, dikutip dari akun TikTok @salam_akalsehat, Selasa (24/10/2023).
Baca Juga: Pro-Kontra Pasangan Prabowo-Gibran Dianggap Biasa Oleh Anggota DPRD Kaltim: Demi Kemajuan Bersama
“Katanya ingusan, ya udah, nggak usah takut sama saya. Saya nggak punya pasukan, saya nggak punya apa-apa kok, saya masih baru banget, beda sama yang senior,” katanya melanjutkan.
Namun Gibran menegaskan bahwa pernyataannya tidak mewakili siapapun dan hanya didasarkan pada hal-hal yang dialaminya selama terjun ke dunia politik.
Yang menjadi sorotan, usai geger sebutan anak ingusan tersebut, Gibran kini diisukan akan meninggalkan PDIP demi menjadi cawapres Prabowo. Langkah pencalonan Gibran banyak menuai kecaman karena terjadi setelah integritas Mahkamah Konstitusi diduga diobok-obok kekuasaan. Pasalnya diketahui juga Ketua MK saat ini, Anwar Usman, merupakan adik ipar Jokowi sekaligus paman dari Gibran.
Di sisi lain, sampai sekarang Prabowo dan Gibran belum juga mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang membuka pendaftaran paslon capres-cawapres hingga 25 Oktober 2023. Sedangkan paslon lain diketahui telah mendaftar, yakni Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, serta Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
Baca Juga: Gibran Nekat Jadi Cawapres Tetangga Sebelah, Jokowi Spill Hubungannya dengan Megawati
Berita Terkait
-
Cak Imin Soal Surat Ajakan Prabowo Coblos RK-Suswono: Sebagai Ketum Partai, Ya Boleh
-
16 Tokoh Bakal Sabet Gelar Pahlawan Nasional dari Prabowo, Siapa Saja Nama-namanya?
-
Gegara Bikin Surat Dukungan Tanpa Tanggal, Prabowo Dinilai Rendahkan Diri Sendiri
-
Unggah Seruan Prabowo Nyoblos RK di Masa Tenang, Muncul Desakan Bawaslu Usut Raffi Ahmad: Kalau Gak Ditindak, Bubar Aja!
-
Jejak Digital Raffi Ahmad Blunder di Threads Disamakan dengan Fufufafa, Surat Prabowo Lupa Dihapus
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak